Safari Ramadan BUMN
Pertamina Gelar Pasar Bahan Pokok Murah di Kampar Upaya Turunkan Inflasi
Kamis, 04-04-2024 - 09:46:32 WIB
Foto : Kegiatan Pasar Murah Kementerian BUMN melalui PT Pertamina (Persero) yang digelar di lapangan Bangkinang Riverside, Kecamatan Bangkinang Kota, Kampar, Ada 1.000 paket yang disalurkan bagi masyarakat.
TERKAIT:
   
 

KAMPAR -- Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) melalui PT Pertamina (Persero) menggelar pasar murah bahan pokok untuk masyarakat lewat program Safari Ramadan BUMN 2024. Kegiatan ini diharapkan bisa meningkatkan lajunya roda perekonomian masyarakat dan menekan angka inflasi di Kabupaten Kampar.

Kegiatan pasar murah bahan pokok Safari Ramadan BUMN tersebut digelar di lapangan Bangkinang Riverside, Kecamatan Bangkinang Kota, Kampar, Selasa 2.April 2024. Ada 1.000 paket bahan pokok yang dijajakan ke masyarakat yang terdiri dari beras 5 kg, gula pasir 1 kg dan minyak goreng 1 liter yang jika harga normalnya yakni Rp 150 ribu, namun per paketnya dijual oleh Pertamina Rp 75 ribu.

Pj Bupati Kampar Hambali mengapresiasi kegiatan pasar murah Safari BUMN 2024 yang diselenggarakan Pertamina. Dia mengatakan, kegiatan ini disambut baik masyarakat Kampar.

"Pemerintah Kabupaten Kampar dan masyarakat menyambut baik gelaran Safari Ramadan BUMN sekaligus pasar murah ini. Bisa kita lihat antusiasme masyarakat yang rela antre untuk membeli sembako dengan harga murah ini," katanya.

Dia menambahkan, kegiatan pasar murah bahan pokok tersebut bisa berdampak pada penurunan angka inflasi menjelang lebaran Idul Fitri 1445 H ini. "Kami berterima kasih sekali kepada Pertamina atas kegiatan pasar murah Safari BUMN 2024 ini. Berkat pasar murah Ramadan ini, cukup berpengaruh mengendalikan inflasi di Kabupaten Kampar,” imbuh Hambali.

Hambali juga mengapresiasi kepedulian Pertamina, khususnya PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) yang beroperasi di Kabupaten Kampar atas berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan yang dilakukan. Pihaknya berkomitmen untuk mendukung kelancaran operasi PHR dalam upaya menopang energi nasional.

“Alhamdulillah PHR terus berupaya berbuat untuk Pemkab Kampar dan masyarakat Kampar. Kita akan dukung terus dan semoga PHR sukses mencapai 1 juta barel per hari,” kata Hambali.

Manager CSR PT Pertamina (Persero) Dian Hapsari Firasati mengatakan, kegiatan Safari Ramadan BUMN ini diadakan untuk membantu dan meningkatkan roda perekonomian masyarakat. Selain itu, Pertamina juga berharap mendapat dukungan penuh dari masyarakat terkait operasi Pertamina, khususnya PHR di Kabupaten Kampar.

“Kami berharap, dengan adanya kegiatan ini dapat membantu masyarakat dan lebih banyak masyarakat yang mendoakan Pertamina sehingga dapat menjalankan kegiatan operasionalnya dengan baik dan lancar serta dapat terus memberikan manfaat yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat, khususnya wilayah Kampar,” kata Dian Hapsari.

Sementara itu, Manager External Communication and Stakeholder Relations (ECSR) South PHR Wan Dedi Yudishtira menyampaikan terima kasih atas dukungan baik dari Kementerian BUMN, PT Pertamina (Persero), Pemkab Kampar serta masyarakat Kampar atas terlaksananya kegiatan pasar murah Safari Ramadan BUMN tersebut. “Semoga kegiatan ini bisa dirasakan manfaat baiknya oleh masyarakat, terutama dalam hal membantu pemenuhan kebutuhan pokok dalam Ramadan dan menjelang Idul Fitri. Dan kami terus berharap mendapat dukungan dari Pemkab dan masyarakat Kampar untuk kelancaran operasi dan produksi PHR,” katanya.

Dalam kegiatan Safari Ramadan BUMN 2024, juga dilaksanakan Bazar UMKM baik dari binaan PHR maupun Pemkab Kampar, serta kegiatan doa bersama dan pemberian santunan kepada anak yatim di Panti Asuhan Muhammadiyah Bangkinang serta bantuan 100 Alquran kepada Yayasan Tahfiz Quran Ad Da’wah Al Islahiyah.(rls/pri)



 
Berita Lainnya :
  • Pertamina Gelar Pasar Bahan Pokok Murah di Kampar Upaya Turunkan Inflasi
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Meningkat Dari Tahun Lalu, Transaksi Bazar UMKM BBI Riau Capai Rp3,08 Miliar
    02 Pendaftaran Panwascam Baru Resmi Dibuka.
    03 Niger Usir Tentara AS di Pangkalan Militer, Kini Diduduki Rusia
    04 Harga Minyak Merangkak Naik Gara-gara Saudi Kerek Harga
    05 Seperti Indonesia U-23, Guinea U-23 Diperkuat Bintang Tim Senior
    06 PHR Gelar Talk Show Bertajuk Tuan Dukung Puan, Bentuk Komitmen Dukung Kesetaraan Gender
    07 Gebyar BBI - BBWI dan Lancang Kuning Carnival Dihadiri Puluhan Ribu Penonton
    08 Cuaca Cerah Berawan, Namun Masih Ada Potensi Hujan
    09 Transaksi Kuliner Lokal Riau Penyumbang Terbesar Bazar UMKM
    10 Manajemen PHR Lepas Pekerja Berangkat Haji Ke Tanah Suci
    11 Sajikan Mie Sagu Goreng 3.500 Porsi, Provinsi Riau Kembali Pecahkan Rekor MURI
    12 Dua Hari Pelaksanaan Bazar UMKM BBI/BBWI Transkasi Mencapai Rp850 Juta
    13 Konser Lancang Kuning Carnival, Armand Maulana Apresiasi Pj Gubri SF Hariyanto
    14 Cuaca Cerah Berawan, Waspada Hujan dan Angin Kencang
    15 Pj Gubri Tinjau Bazar UMKM, Antusiasme Tinggi, Pengunjung Capai 65.000 Orang
    16 Rencana Impor 3,6 Juta Ton Beras Disebutkan Mendag Karena Cuaca Ekstrem
    17 Daftar Lengkap Top Skor Piala Asia U-23 2024
    18 Pembukaan Gebyar Gernas BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Pekanbaru Berlangsung Meriah
    19 Akhir Pekan, Hujan di Hampir Sebahagian Besar Wilayah Riau
    20 Kemendagri Apresiasi Perhatian Pj Gubri ke Pemerintahan Desa
    21 Pj Ketua TP-PKK Buka Bazar UMKM BBI/BBWI
    22 Pj Gubri SF Hariyanto, Bagikan Motor Untuk Kades dan BPD se-Riau
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau