Tingkatkan Disiplin Prokes Dan Tertib Berlalu Lintas, Polda Riau Gelar Operasi Patuh Lancang Kuning
Senin, 20-09-2021 - 12:16:00 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU -- Kepolisian Daerah (Polda) Riau dan jajaran menggelar operasi Patuh Lancang Kuning 2021 mulai hari Senin (20/9) hingga Minggu (3/10). 

Dalam amanatnya, Kapolda Riau Irjen Agung Setia Imam Effendi yang memimpin apel gelar pasukan dihalaman Mapolda mengatakan operasi patuh merupakan operasi terpusat dan dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat dibidang keamanan keselamatan ketertiban dan kelancaran lalu lintas.

Mengusung tema “Melalui operasi patuh 2021 kita tingkatkan disiplin protokol kesehatan dan tertib berlalu lintas dalam rangka mencegah penyebaran corona virus disease (covid 19) serta mewujudkan kamseltibcar lantas yang mantap”, Kepolisian mengharapkan peningkatan disiplin masyarakat dalam menjalankan ptotokol kesehatan, disiplin dalam berlalu lintas serta bersama sama mencegah penyebaran virus covid-19.
 
“Dalam operasi yang akan berlangsung selama 14 hari (mulai tanggal 20 september s.d 3 oktober 2021), petugas akan melakukan kegiatan yang bersifat preemtif dan preventif, baik di bidang protokol kesehatan maupun kamseltibcar lantas dengan mengedepankan giat edukatif, persuasif, simpatik dan humanis sehingga menuai simpati masyarakat,” urai Irjen Agung.
 
“Yang akan menjadi sasaran dari operasi patuh meliputi segala bentuk kegiatan masyarakat yang berpotensi menjadi cluster penyebaran covid-19, masyarakat yang tidak patuh terhadap protokol kesehatan serta masyarakat yang tidak disiplin dalam berlalu lintas termasuk lokasi yang rawan macet, pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas serta rawan kerumunan,” lanjutnya.

Kapolda berharap dengan sasaran penindakan pelanggaran tersebut, operasi patuh tahun ini dapat menurunkan laju penyebaran covid-19 dan menekan jumlah korban fatalitas serta meminimalisir kemacetan lalu lintas untuk mewujudkan kamseltibcar lantas yang mantap di Riau.

Agung berpesan kepada petugasnya dilapangan agar mengutamakan faktor keamanan dan keselamatan dengan mempedomani standar operasional prosedur.

“Hindari tindakan pungli dan lakukan tugas operasi patuh lancang kuning 2021 dengan baik tanpa menimbulkan komplain dari masyarakat,” pesannya.

Sementara itu Direktur Lalu Lintas Kombes Firman Darmansyah mengatakan target yang ingin dicapai dalam operasi kali ini.

“Target kita adalah memutus mata rantai penyebaran covid-19 ini dan mencegah terjadinya kerumuman massa. Disamping itu juga terciptanya kamseltibcar lantas pada jalur TOL, arteri dan tempat wisata serta memperlancar arus lalu lintas, menurunkan jumlah fatalitas korban laka lantas. Dan yang paking penting adalah menurunkan level PPKM diwilayah hukum Polda Riau ini,” papar Direktur humanis berdarah Minang tersebut. (JG/RLS)



 
Berita Lainnya :
  • Tingkatkan Disiplin Prokes Dan Tertib Berlalu Lintas, Polda Riau Gelar Operasi Patuh Lancang Kuning
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Riau Kembali Dapat Sapi Kurban Bantuan Presiden
    02 Pemprov Riau Bahas Lahan Tol Pekanbaru - Rengat
    03 Alih Kelola, Tarif Parkir Pasar Tradisional di Pekanbaru Bakal Turun
    04 PHR Berhasil Tambah Produksi Minyak dari Lapangan Tua Blok Rokan
    05 Tahun Ini Pemprov Riau Terima Ribuan PPPK dan CPNS
    06 BRK Syariah Buka Peluang Besar untuk Petani Mendapatkan Dana Peremajaan Sawit
    07 Warga Dusun Terpencil di Indragiri Hulu Riau Kini Nikmati Listrik 24 Jam
    08 BMKG Rilis Prakiraan Cuaca Hari Ini, Ada Potensi Hujan di Riau
    09 Perkuat Hubungan Dengan Media, Bawaslu Hadiri Workshop Peliputan Pemilu dan Pilkada 2024
    10 Tumbuh 10,66 Persen, 1.044.911 Wajib Pajak Badan Telah Menyampaikan Laporannya.
    11 Antusias Siswa SMA Pekanbaru Mengenal Asal Usul Migas Lewat PHR Journey Room
    12 Nikmati Gurihnya Ikan Bakar di Kedai Kopi Selatpandjang & Resto Pekanbaru
    13 Menteri PANRB: Seleksi CPNS Sekolah Kedinasan Mulai Mei, CASN Juni
    14 Konsisten Dukung Talenta Muda Esports Indonesia, Tri Kembali Gelar H3RO Esports 5.0
    15 Israel Serbu Rafah Gaza, Jatuhkan Bom di Darat-Udara hingga 12 Tewas
    16 Di Negara ASEAN, Pertumbuhan Ekonomi RI Bukan Nomor Satu
    17 Akhirnya Pertandingan Timnas Indonesia U-23 Vs Guinea Disiarkan di TV Nasional
    18 Jokowi: Rencana Pembangunan Antara Pusat dan Daerah Harus Sejalan
    19 Ada Potensi Hujan di Sebahagian Besar Wilayah Riau
    20 Meningkat Dari Tahun Lalu, Transaksi Bazar UMKM BBI Riau Capai Rp3,08 Miliar
    21 Pendaftaran Panwascam Baru Resmi Dibuka.
    22 Niger Usir Tentara AS di Pangkalan Militer, Kini Diduduki Rusia
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau