Kanwil DJP Riau Gelar 'Spectaxcular'
Minggu, 08-03-2020 - 23:08:18 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU -- Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jendral Pajak (DJP) Riau menyelenggarakan kegiatan kampanye penyampaian Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) bertajuk 'Spectaxcular' Minggu (8/3/2020) di area car free day Jalan Jendral Sudirman Pekanbaru. 

Kegiatan tersebut diawali dengan senam sehat bersama masyarakat dan memberikan layanan asistensi penyampaian SPT Tahunan secara online melalui e-filing. 

Pembukaan kegiatan ditandai dengan penyematan atribut Relawan Pajak oleh Kepala Kanwil DJP Riau, Edward Hamonangan Sianipar didampingi oleh beberapa Pejabat Direktorat Jenderal Pajak di wilayah Riau.

Rangkaian kegiatan spectaxcular yang dilaksanakan Kanwil DJP Riau ini akan diadakan setiap hari minggu selama bulan maret dan selalu menyediakan layanan asistensi e-filing. 

Masyarakat Wajib Pajak tidak perlu lagi datang ke Kantor Pelayanan Pajak untuk melaksanakan kewajiban pelaporan SPT, karena dengan mengakses situs djponline.pajak.go.id penyampaian SPT dapat disampaikan melalui e-filing dari handphone, tablet, laptop atau komputer yg terhubung dengan internet.

Disamping itu Kanwil DJP Riau bekerjasama dengan beberapa Perguruan Tinggi selama bulan maret 2020 ini membuka layanan asistensi e-filing oleh Relawan Pajak di 10 Lokasi yaitu:

  1. Kampus Universitas Riau (UNRI) Panam
  2. Kampus Universitas Riau (UNRI) Gobah
  3. Kampus Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI)
  4. Kampus Universitas Islam Riau (UIR)
  5. Kampus Institus Bisnis dan Teknologi Pelita Indonesia
  6. Kampus STIE Persada Bunda
  7. Kampus Universitas Lancang Kuning
  8. Kampus Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim
  9. Mal Pelayanan Publik Pekanbaru
  10. Kampus STIE Tuah Negeri Dumai

Kegiatan ini diadakan untuk mengingatkan dan memberikan kemudahan kepada masyarakat untuk menjalankan kewajiban perpajakannya. (JG)



 
Berita Lainnya :
  • Kanwil DJP Riau Gelar 'Spectaxcular'
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Antusias Siswa SMA Pekanbaru Mengenal Asal Usul Migas Lewat PHR Journey Room
    02 Nikmati Gurihnya Ikan Bakar di Kedai Kopi Selatpanjang & Resto Pekanbaru
    03 Menteri PANRB: Seleksi CPNS Sekolah Kedinasan Mulai Mei, CASN Juni
    04 Konsisten Dukung Talenta Muda Esports Indonesia, Tri Kembali Gelar H3RO Esports 5.0
    05 Israel Serbu Rafah Gaza, Jatuhkan Bom di Darat-Udara hingga 12 Tewas
    06 Di Negara ASEAN, Pertumbuhan Ekonomi RI Bukan Nomor Satu
    07 Akhirnya Pertandingan Timnas Indonesia U-23 Vs Guinea Disiarkan di TV Nasional
    08 Jokowi: Rencana Pembangunan Antara Pusat dan Daerah Harus Sejalan
    09 Ada Potensi Hujan di Sebahagian Besar Wilayah Riau
    10 Meningkat Dari Tahun Lalu, Transaksi Bazar UMKM BBI Riau Capai Rp3,08 Miliar
    11 Pendaftaran Panwascam Baru Resmi Dibuka.
    12 Niger Usir Tentara AS di Pangkalan Militer, Kini Diduduki Rusia
    13 Harga Minyak Merangkak Naik Gara-gara Saudi Kerek Harga
    14 Seperti Indonesia U-23, Guinea U-23 Diperkuat Bintang Tim Senior
    15 PHR Gelar Talk Show Bertajuk Tuan Dukung Puan, Bentuk Komitmen Dukung Kesetaraan Gender
    16 Gebyar BBI - BBWI dan Lancang Kuning Carnival Dihadiri Puluhan Ribu Penonton
    17 Cuaca Cerah Berawan, Namun Masih Ada Potensi Hujan
    18 Transaksi Kuliner Lokal Riau Penyumbang Terbesar Bazar UMKM
    19 Manajemen PHR Lepas Pekerja Berangkat Haji Ke Tanah Suci
    20 Sajikan Mie Sagu Goreng 3.500 Porsi, Provinsi Riau Kembali Pecahkan Rekor MURI
    21 Dua Hari Pelaksanaan Bazar UMKM BBI/BBWI Transkasi Mencapai Rp850 Juta
    22 Konser Lancang Kuning Carnival, Armand Maulana Apresiasi Pj Gubri SF Hariyanto
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau