Bersihkan Sampah
Puluhan Prajurit Yonko 462 Paskhas Lakukan Bhakti Sosial
Selasa, 26-02-2019 - 17:29:58 WIB
Prajurit TNI dari Batalyon Komando 462 Korps Pasukan Khas TNI AU Lanud Roesmin Nurjadin
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU-Prajurit TNI dari Batalyon Komando 462 Korps Pasukan Khas TNI AU Lanud Roesmin Nurjadin menggelar bhakti sosial di Kelurahan Tobek Godang, Kecamatan Tampan, Selasa (26/2/2019) pagi.

Kegiatan bhakti sosial ini dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2019 dengan tema "Kelola Sampah Untuk Hidup Bersih, Sehat dan Bernilai" ini diikuti puluhan prajurit Yanko 462 Paskhas dan pengawai Pemerintahan Tobek Godang serta masyarakat.

Sebelum kegiatan bhakti dilaksanakan, terlebih dahulu digelar apel gabungan prajurit Yanko 462 Paskhas dan pegawai Kelurahan Tobek Godang di lapangan voli samping kantor kelurahan setempat.

Usai apel gabungan, prajurit TNI bersama pegawai Kelurahan Tobek Godang langsung gotong royong membersihkan tumpukan sampah dan parit atau saluran pembuangan air di sejumlah titik.

Lurah Tobek Godang Yasir Arafat sangat mengapresiasi dan menyampaikan ucapan terima kasih atas pelaksanaan bhakti sosial prajurit TNI dari Yanko 462 Paskhas tersebut.

"Kalau bisa, kegiatan seperti ini kita lakukan satu bulan sekali. Dan jika memungkinkan dengan melibatkan masyarakat banyak," terang Yasir.

Dijelaskan  Yasir, bhakti sosial yang digelar Yanko 462 Paskhas juga dapat memotivasi masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga kebersihan di lingkungan tempat tinggal masing-masing.

"Jika lingkungan bersih, tidak hanya menjauhkan kita dari banjir ketika musim penghujan. Namun, akan membuat kita terhindar dari berbagai penyakit terutama demam berdarah yang kini mulai mewabah," tutur Yasir. (rls)



 
Berita Lainnya :
  • Puluhan Prajurit Yonko 462 Paskhas Lakukan Bhakti Sosial
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Manajemen PHR Lepas Pekerja Berangkat Haji Ke Tanah Suci
    02 Sajikan Mie Sagu Goreng 3.500 Porsi, Provinsi Riau Kembali Pecahkan Rekor MURI Mie
    03 Dua Hari Pelaksanaan Bazar UMKM BBI/BBWI Transkasi Mencapai Rp850 Juta
    04 Konser Lancang Kuning Carnival, Armand Maulana Apresiasi Pj Gubri SF Hariyanto
    05 Cuaca Cerah Berawan, Waspada Hujan dan Angin Kencang
    06 Pj Gubri Tinjau Bazar UMKM, Antusiasme Tinggi, Pengunjung Capai 65.000 Orang
    07 Rencana Impor 3,6 Juta Ton Beras Disebutkan Mendag Karena Cuaca Ekstrem
    08 Daftar Lengkap Top Skor Piala Asia U-23 2024
    09 Pembukaan Gebyar Gernas BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Pekanbaru Berlangsung Meriah
    10 Akhir Pekan, Hujan di Hampir Sebahagian Besar Wilayah Riau
    11 Kemendagri Apresiasi Perhatian Pj Gubri ke Pemerintahan Desa
    12 Pj Ketua TP-PKK Buka Bazar UMKM BBI/BBWI
    13 Pj Gubri SF Hariyanto, Bagikan Motor Untuk Kades dan BPD se-Riau
    14 136 Desa di Kabupaten Bengkalis Implementasikan Siskeudes-Link Melalui CMS BRK Syariah
    15 Gernas BBI/BBWI, 3.500 Mie Sagu Disiapkan Untuk Pecahkan Rekor MURI
    16 Netanyahu Stres soal Surat Penangkapan dari ICC, Ancam Balas Palestina
    17 Pemerintah Ingin Percepat Investasi Swasembada Gula
    18 STY Blak-blakan Soal Penurunan Performa Timnas Indonesia U-23
    19 Hari ini Gebyar BBI BBWI dan Carnival Lancang Kuning Digelar di Pekanbaru
    20 Shin Tae-yong Apresiasi Perjuangan Skuad Garuda Muda
    21 Gebyar BBI / BBWI Dibuka Hari Ini, Waspada Hujan Akan Guyur Pekanbaru
    22 Jelang Indonesia vs Irak, Ini Harapan Shin Tae-yong untuk Wasit
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau