Mengenal Protokol Covid-19 dalam Regulasi Piala Menpora 2021
Rabu, 10-03-2021 - 10:23:33 WIB
Ilustrasi - Piala Menpora bakal digelar pada 21 Maret. (ANTARA FOTO)
TERKAIT:
   
 

JAKARTA -- Piala Menpora 2021 akan bergulir mulai 21 Maret mendatang. Berikut protokol kesehatan di masa pandemi corona dalam pelaksanaan turnamen tersebut.

Gelaran pramusim Liga 1 ini akan digelar di empat kota: Solo, Malang, Bandung, dan Sleman. Piala Menpora 2021 akan digelar dengan memberlakukan protokol kesehatan yang ketat. Hal ini diatur secara khusus dalam Regulasi Piala Menpora 2021.

Dalam pasal 29 dan 30 disebutkan bahwa seluruh pihak yang terlibat dalam pertandingan harus dalam keadaan bebas dari paparan virus Covid-19.

Organizing Committee (OC) atau panitia pelaksana akan melakukan swab test rapid antigen atau GeNose kepada seluruh pemain, ofisial, dan semua pihak yang terlibat dalam pertandingan.

Tes swab akan dilakukan kepada para pemain di pagi hari sebelum melakukan official training (H-1). Selanjutnya, OC kembali akan melakukan tes swab kepada seluruh pemain pada pukul 09:00 waktu setempat di setiap hari Pertandingan.

Hasil swab test rapid antigen atau geNose menjadi syarat utama pemain untuk bisa dimainkan dalam Pertandingan.

Semua pihak yang masuk ke stadion juga wajib menjalani pengukuran suhu tubuh.

Apabila suhu tubuh pemain ataupun seseorang menunjukkan lebih dari 37,5 Celsius, maka orang tersebut tidak diperbolehkan untuk memasuki Stadion.

Mereka yang memiliki suhu tubuh tinggi wajib melakukan isolasi selama 10 menit di area khusus di Stadion. Orang tersebut akan kembali melakukan pengukuran suhu 10 menit kemudian.

Jika pengukuran suhu kedua masih lebih dari 37,5 Celsius, Satgas Covid-19 akan menentukan tindakan dan langkah berikutnya, termasuk dilakukan PCR Swab Test.

Dalam Regulasi Piala Menpora 2021 Pasal 30 juga ditegaskan bahwa semua informasi terkait hasil tes tersebut tidak dapat disebarluaskan secara bebas.

"Tidak ada rilis media atau pengumuman publik mengenai hasil tes (positif atau negatif) atau terkait dengan protokol atau prosedur yang dilakukan oleh stakeholder dan atau Individu tanpa persetujuan tertulis sebelumnya dari OC," bunyi Pasal 30 ayat 2.

Panitia juga memastikan bahwa keberadaan kasus covid-19 di Piala Menpora tidak akan berdampak pada penjadwalan pertandingan.

Namun, jika pada hari pertandingan klub memiliki kurang dari 13 pemain, maka OC akan segera menggelar rapat darurat untuk memberikan keputusan secara cepat.

Pemain yang sempat positif corona dan sudah menjalani masa isolasi pun harus tetap membutuhkan pengesahan dari OC untuk kembali ke lapangan.

"Pemain atau ofisial yang telah menjalani masa isolasi dan atau penanganan medis dan telah memiliki hasil PCR Swab "Negatif", tetap membutuhkan pengesahan dari OC untuk bisa kembali masuk dalam DPP," bunyi Pasal 30 ayat 6. (CNI)



 
Berita Lainnya :
  • Mengenal Protokol Covid-19 dalam Regulasi Piala Menpora 2021
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Rencana Impor 3,6 Juta Ton Beras Disebutkan Mendag Karena Cuaca Ekstrem
    02 Daftar Lengkap Top Skor Piala Asia U-23 2024
    03 Pembukaan Gebyar Gernas BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Pekanbaru Berlangsung Meriah
    04 Akhir Pekan, Hujan di Hampir Sebahagian Besar Wilayah Riau
    05 Kemendagri Apresiasi Perhatian Pj Gubri ke Pemerintahan Desa
    06 Pj Ketua TP-PKK Buka Bazar UMKM BBI/BBWI
    07 Pj Gubri SF Hariyanto, Bagikan Motor Untuk Kades dan BPD se-Riau
    08 136 Desa di Kabupaten Bengkalis Implementasikan Siskeudes-Link Melalui CMS BRK Syariah
    09 Gernas BBI/BBWI, 3.500 Mie Sagu Disiapkan Untuk Pecahkan Rekor MURI
    10 Netanyahu Stres soal Surat Penangkapan dari ICC, Ancam Balas Palestina
    11 Pemerintah Ingin Percepat Investasi Swasembada Gula
    12 STY Blak-blakan Soal Penurunan Performa Timnas Indonesia U-23
    13 Hari ini Gebyar BBI BBWI dan Carnival Lancang Kuning Digelar di Pekanbaru
    14 Shin Tae-yong Apresiasi Perjuangan Skuad Garuda Muda
    15 Gebyar BBI / BBWI Dibuka Hari Ini, Waspada Hujan Akan Guyur Pekanbaru
    16 Jelang Indonesia vs Irak, Ini Harapan Shin Tae-yong untuk Wasit
    17 Ikhtiar PHR Dukung Sektor Pendidikan Riau Ciptakan Generasi Emas Berdaya Saing
    18 Ratusan UMKM Siap Ramaikan Gernas BBI/BBWI Riau 2024
    19 Pj Gubernur Riau Kukuhkan Pengurus BKOW Provinsi Riau Periode 2024-2029
    20 Elnusa Siap Pasok 35.000 Material Tubing OCTG
    21 Upacara Hardiknas, Kadisdik Justru Tak Hadir, Ada Apa?
    22 Tim Tetap Optimistis Garuda Muda Lolos ke Olimpiade 2024
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau