Motor Tak Berubah, Rossi Terancam Jeblok Lagi
Selasa, 09-03-2021 - 08:50:49 WIB
Valentino Rossi merasa motor Yamaha M1 yang ditunggangi pada tes MotoGP Qatar 2021 tidak berbeda dengan musim lalu. Valentino Rossi di tes MotoGP Qatar 2021. (Dorna Sports)
TERKAIT:
   
 

BULETINSATU.com -- Valentino Rossi merasa motor Yamaha M1 yang ditunggangi pada tes MotoGP Qatar 2021 tidak berbeda dengan musim lalu.

Rossi yang kini sudah bersama tim Petronas Yamaha Sepang Racing Team masih mendapat motor dengan kualitas spesifikasi yang sama dengan tim pabrikan Yamaha atau serupa dengan motor Fabio Quartararo serta Maverick Vinales.

Yamaha membawa sasis baru pada tes MotoGP Qatar 2021 dan Rossi merasa tidak ada perbedaan dengan motor yang digunakan pada musim lalu dalam dua hari tes di Sirkuit Losail. Rossi masih mengeluhkan daya tarik motor.

"Kami mencoba hal yang berbeda tetapi kami tidak menemukan solusi yang sangat bagus, sehingga akhirnya menyulitkan. Kami jelek dalam akselerasi karena saya tidak memiliki daya cengkeram di belakang," terang Rossi.

"Kami menggunakan dua sasis, tetapi kesan saya dalam dua hari ini motor ini sama seperti motor tahun lalu. Ini tidak seperti sasis 2019. Lebih kurang seperti itu, tetapi ketika saya mengendarainya saya merasa sama seperti [motor] 2020," lanjutnya.

Pada MotoGP 2020 prestasi Rossi anjlok. Selain dua kali absen lantaran terpapar virus corona, Rossi mengalami lima kali gagal finis. Rossi pun finis di peringkat ke-15 dengan meraih 66 poin. Catatan tersebut merupakan yang terburuk sepanjang karier pembalap gaek itu.

Di hari pertama tes MotoGP Qatar, Rossi berada di urutan ke-14. Sedangkan pada hari kedua, Rossi melorot ke posisi 20. Pada hari kedua, catatan waktu mantan juara dunia itu juga merupakan yang terburuk di antara pembalap Yamaha lainnya.

"Tentu posisinya tidak fantastis dan catatan waktu saya juga tidak fantastis. Saya merasa tidak nyaman dengan motornya," kata Rossi.

"Masalahnya adalah saya tidak cukup cepat, jadi sekarang kami harus mengecek data bersama dengan tim dan mencoba menggunakan cara berbeda di tes selanjutnya," tukasnya dikutip dari Motorsport. (CNI)



 
Berita Lainnya :
  • Motor Tak Berubah, Rossi Terancam Jeblok Lagi
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 42 Grup Musik akan Meriahkan BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau
    02 BMKG Rilis Prakiraan Cuaca Hari Ini Senin 29 April 2024
    03 May Day 2024, Serikat Buruh di Riau Sepakat Gelar Aksi GOR Pekanbaru
    04 Kampar Expo 2024, Ajang Edukasi Industri Migas untuk Masyarakat dan Pelajar Riau
    05 Gelar BBI - BBWI, Pemprov Riau Obtimis Lewati Target Transaksi Yang di Tetapkan Pemerintah Pusat
    06 Jelang PON XXI Aceh-Sumut, Atlet Riau Harus Capai Target Medali Emas
    07 Masih Ada Potensi Hujan di Riau, Waspada Petir dan Angin Kencang
    08 Besok, Ada Atraksi Untuk Masyarakat di Lanud Rsn Pekanbaru
    09 Sudah 90 Persen Lebih, Penetapan NIP PPPK Pemprov Riau Tahun 2023 Hampir Rampung
    10 Ancaman Perang Nuklir Iran - Israel Makin Nyata
    11 Indonesia Dikepung 3 Juara di Semifinal Piala Asia U-23
    12 Akhir Pekan, Waspada Hujan Dengan Petir dan Angin Kencang Masih Akan Terjadi di Riau
    13 Mantan Bupati Inhil Wafat, Pj Gubri Sampaikan Dukacita Mendalam
    14 Musim Hujan Diprakirakan Berlangsung Sampai Akhir April
    15 Disnakertrans Riau Tuntaskan 28 Laporan THR
    16 5.274 JCH Riau Mulai Diberangkatkan 12 Mei 2024
    17 Nasabah BRK Syariah Ikuti Silaturahmi dan bimbingan Jemaah Calon Haji
    18 AS Tangkap Hampir 500 Mahasiswa Pedemo Pro Palestina di Kampus-Kampus
    19 Per Maret 2024, APBN Surplus Rp8,1 T
    20 Timnas Melaju ke Semifinal Piala Asia U-23. Erick Thohir, Mereka Pencetak Sejarah Baru
    21 Cuaca Cerah Berawan, Waspada Hujan Dengan Angin Kencang
    22 Timnas Indonesia U-23 Lolos Semifinal Piala Asia U-23 Usai Kalahkan Korsel melalui Drama Adu Pinalti
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau