Tim Badminton Indonesia Jajal Arena Thailand Open
Senin, 11-01-2021 - 09:48:55 WIB
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan bakal tampil di Thailand Open. (Dok. Humas PBSI)
TERKAIT:
   
 

BULETINSATU.com -- Seluruh atlet badminton Indonesia yang akan berlaga di Thailand Open mendapat kesempatan berlatih di Impact Arena, Bangkok, Minggu (10/1).

Impact Arena merupakan lokasi tanding tiga turnamen Leg Asia yang berlangsung pada Senin (11/1) hingga akhir Januari, yakni Yonex Thailand Open, Toyota Thailand Open, dan BWF World Tour Finals 2020.

Kepala Bidang Pembinaan Prestasi PP PBSI, Rionny Mainaky, yang memimpin latihan di venue pertandingan menilai Hendra Setiawan dan kawan-kawan berlatih dengan baik.

"Latihan pertama di arena pertandingan ini kita gunakan sebagai proses adaptasi bagi pemain. Maklum, latihan sebelum-sebelumnya hanya di tempat latihan. Kondisi para pemain juga baik dan latihan bisa jalan dengan baik. Konsentrasi anak anak pun lumayan baik," ujar Rionny dikutip dari situs resmi PBSI.

Arah angin di venue menjadi salah satu faktor yang menjadi perhatian pemain dan pelatih. Kondisi lapangan berangin karena menggunakan pengatur suhu ruangan.

"Diharapkan para pemain bisa segera beradaptasi dengan lapangan, terutama arah angin dan juga shuttlecock yang akan digunakan dalam pertandingan nanti," kata Manajer Tim, Aryono Miranat.

"Seperti di negara lain, selalu kendalanya paling angin saja sih. Tetapi semuanya tetap masih normal," imbuh Hendra yang merupakan tandem Mohammad Ahsan.

Sementara pelatih ganda campuran, Nova Widianto, berharap anak-anak asuhnya bisa cepat beradaptasi dengan lapangan yang akan digunakan mulai besok.

Pemain senior ganda putri, Greysia Polii, juga sudah merasakan pencahayaan lapangan, kok, dan angin selama berlatih.

"Ada rasa kangen juga akhirnya saya akan bermain di lapangan pertandingan dengan atmosfer yang berbeda dari biasanya. Paling-paling saya harus segera menyesuaikan kondisi angin saja sih. Karena lumayan ada angin juga tadi," jelas Greysia.

Yonex Thailand Open akan berlangsung pada 12-17 Januari dan akan dilanjutkan dengan Toyota Thailand Open pada 19-24 Januari. Sementara BWF World Tour Finals bakal dimulai 27 Januari hingga 31 Januari. (CNI)



 
Berita Lainnya :
  • Tim Badminton Indonesia Jajal Arena Thailand Open
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Transaksi Kuliner Lokal Riau Penyumbang Terbesar Bazar UMKM
    02 Manajemen PHR Lepas Pekerja Berangkat Haji Ke Tanah Suci
    03 Sajikan Mie Sagu Goreng 3.500 Porsi, Provinsi Riau Kembali Pecahkan Rekor MURI
    04 Dua Hari Pelaksanaan Bazar UMKM BBI/BBWI Transkasi Mencapai Rp850 Juta
    05 Konser Lancang Kuning Carnival, Armand Maulana Apresiasi Pj Gubri SF Hariyanto
    06 Cuaca Cerah Berawan, Waspada Hujan dan Angin Kencang
    07 Pj Gubri Tinjau Bazar UMKM, Antusiasme Tinggi, Pengunjung Capai 65.000 Orang
    08 Rencana Impor 3,6 Juta Ton Beras Disebutkan Mendag Karena Cuaca Ekstrem
    09 Daftar Lengkap Top Skor Piala Asia U-23 2024
    10 Pembukaan Gebyar Gernas BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Pekanbaru Berlangsung Meriah
    11 Akhir Pekan, Hujan di Hampir Sebahagian Besar Wilayah Riau
    12 Kemendagri Apresiasi Perhatian Pj Gubri ke Pemerintahan Desa
    13 Pj Ketua TP-PKK Buka Bazar UMKM BBI/BBWI
    14 Pj Gubri SF Hariyanto, Bagikan Motor Untuk Kades dan BPD se-Riau
    15 136 Desa di Kabupaten Bengkalis Implementasikan Siskeudes-Link Melalui CMS BRK Syariah
    16 Gernas BBI/BBWI, 3.500 Mie Sagu Disiapkan Untuk Pecahkan Rekor MURI
    17 Netanyahu Stres soal Surat Penangkapan dari ICC, Ancam Balas Palestina
    18 Pemerintah Ingin Percepat Investasi Swasembada Gula
    19 STY Blak-blakan Soal Penurunan Performa Timnas Indonesia U-23
    20 Hari ini Gebyar BBI BBWI dan Carnival Lancang Kuning Digelar di Pekanbaru
    21 Shin Tae-yong Apresiasi Perjuangan Skuad Garuda Muda
    22 Gebyar BBI / BBWI Dibuka Hari Ini, Waspada Hujan Akan Guyur Pekanbaru
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau