Liga Inggris dan Ancaman Virus Corona
Selasa, 29-12-2020 - 09:12:19 WIB
Liga Inggris dalam ancaman virus corona. (AP)
TERKAIT:
   
 

BULETINSATU.com -- Penyelenggaraan Liga Inggris musim ini bisa terganggu pandemi virus corona seperti musim lalu, yang harus tertunda selama lebih kurang tiga bulan dan kemudian dilanjutkan tanpa penonton karena Covid-19.

Sejauh ini sudah ada dua pertandingan Liga Inggris yang dibatalkan lantaran Covid-19 yakni Aston Villa vs Newcastle United dan Everton vs Manchester City.

Laga Everton vs Man City yang seharusnya berlangsung Selasa (29/12) dini hari WIB, terpaksa ditunda karena penambahan kasus signifikan di kubu The Citizens. Selain empat kasus yang diketahui pada Hari Natal, lima kasus baru ditemui jelang pertandingan di Stadion Etihad.

Disebut ada tiga pemain dan dua staf lagi yang positif corona selain Gabriel Jesus dan Kyle Walker serta dua staf yang diketahui mengidap virus corona.

Selain kasus yang melanda Man City, pemain Arsenal Gabriel Magalhaes juga dikonfirmasi positif Covid-19.

Kasus positif virus corona di Inggris mengalami peningkatan sejak September dan terus naik memasuki akhir tahun. Dengan situasi tersebut pelaku sepak bola di Inggris khawatir akan kembali terdampak.

"Saya berharap kami bisa bertahan dan tetap melaju seperti saat ini. Tetapi bohong jika saya tidak menaruh perhatian pada frekuensi virus saat ini," ujar mantan pelatih timnas Inggris, Roy Hodgson, yang saat ini menangani Crystal Palace.

"Saya tidak bisa melihat sepak bola bisa terlindungi dari itu meski kami berupaya begitu kuat agar tetap aman," sambungnya dikutip dari Daily Mail.

Pelatih Chelsea Frank Lampard juga menyadari kasus lonjakan Covid-19, baik secara umum maupun di kalangan pesepakbola, bakal berpengaruh pada kelangsungan Liga Inggris.

"Sulit bagi kami untuk bisa merasa seperti itu [aman dan terus bermain sepak bola]. Premier League dan klub telah melakukan pekerjaan yang bagus untuk menjaga sepak bola tetap berjalan dan musim ini dalam keadaan sulit jadi mari berharap kita dapat bertahan," tutur Lampard dilansir Manchester Evening News.

Berdasarkan data dari JHU CSE Covid-19, terdapat 1,96 juta kasus di Inggris yang menyebabkan 61.697 kasus meninggal.

Inggris juga merupakan salah satu negara yang melaporkan keberadaan mutasi baru Covid-19 sehingga menyebabkan peningkatan kewaspadaan.

Menteri Kesehatan Inggris, Mat Hancock, mengatakan varian baru tersebut berada di luar kendali sehingga mendorong pemerintah memberlakukan lockdown yang lebih ketat pada akhir tahun. Selain itu sejumlah negara juga telah melarang perjalanan dari Inggris.

Sejumlah klub Liga Inggris sendiri sudah mulai membuka pintu stadion bagi penggemar untuk menyaksikan langsung pertandingan pada awal Desember 2020.

Kondisi kasus positif virus corona yang terus meningkat membuat fan berpeluang kembali gagal menyaksikan pertandingan secara langsung di stadion. (CNI)



 
Berita Lainnya :
  • Liga Inggris dan Ancaman Virus Corona
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Besok, LAM Riau Anugerahkan Gelar Datuk Seri Lela Setia Junjungan Negeri untuk Kajati Riau
    02 Besok, LAM Riau Anugerahkan Gelar Datuk Seri Lela Setia Junjungan Negeri untuk Kajati Riau
    03 BRK Syariah Meriahkan Riau Sharia Week 2024
    04 Indosat Kembali Hadirkan SheHacks 2024, Bentuk Nyata Dukungan Bagi Pemberdayaan Perempuan
    05 Pj Gubri Ingatkan Pejabat Administator Pemprov Riau Terus Belajar
    06 Bakal Capres AS Ditangkap Gegara Ikut Demo Pro Palestina
    07 Langkah Pasti Menteri BUMN Erick Thohir Berdayakan UMKM Lokal
    08 Pelatih Uzbekistan: Timnas Indonesia U-23 Lawan Sulit
    09 Pj Gubernur Riau Ajak Kadis-Masyarakat Nobar Timnas vs Uzbekistan
    10 42 Grup Musik akan Meriahkan BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau
    11 BMKG Rilis Prakiraan Cuaca Hari Ini Senin 29 April 2024
    12 May Day 2024, Serikat Buruh di Riau Sepakat Gelar Aksi GOR Pekanbaru
    13 Kampar Expo 2024, Ajang Edukasi Industri Migas untuk Masyarakat dan Pelajar Riau
    14 Gelar BBI - BBWI, Pemprov Riau Obtimis Lewati Target Transaksi Yang di Tetapkan Pemerintah Pusat
    15 Jelang PON XXI Aceh-Sumut, Atlet Riau Harus Capai Target Medali Emas
    16 Masih Ada Potensi Hujan di Riau, Waspada Petir dan Angin Kencang
    17 Besok, Ada Atraksi Untuk Masyarakat di Lanud Rsn Pekanbaru
    18 Sudah 90 Persen Lebih, Penetapan NIP PPPK Pemprov Riau Tahun 2023 Hampir Rampung
    19 Ancaman Perang Nuklir Iran - Israel Makin Nyata
    20 Indonesia Dikepung 3 Juara di Semifinal Piala Asia U-23
    21 Akhir Pekan, Waspada Hujan Dengan Petir dan Angin Kencang Masih Akan Terjadi di Riau
    22 Mantan Bupati Inhil Wafat, Pj Gubri Sampaikan Dukacita Mendalam
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau