Klasemen Liga Inggris, Liverpool Ambil Alih Puncak dari Spurs
Kamis, 17-12-2020 - 08:04:53 WIB
Liverpool mengalahkan Tottenham 2-1 sekaligus mengambil alih puncak klasemen Liga Inggris. (AP)
TERKAIT:
   
 

BULETINSATU.com -- Kemenangan Liverpool atas Tottenham Hotspur mengubah klasemen Liga Inggris hingga pekan ke-13.
Liverpool sukses membenamkan Tottenham 2-1. Gol Mohamed Salah di menit 26, mampu dibalas Son Heung-min tujuh menit kemudian.

Roberto Firmino menjadi pahlawan kemenangan setelah tandukannya di menit 90 hanya membuat kiper Spurs, Hugo Lloris melongo.

Kemenangan itu membuat Liverpool meraih tiga poin tambahan sekaligus mengambil alih puncak klasemen dari tangan anak asuh Jose Mourinho.

Liverpool kini punya koleksi 28 poin berkat kemenangan atas Spurs. The Reds sudah memenangkan delapan laga dari 13 pertandingan. Sisanya empat kali bermain imbang dan sekali kalah.

Sedangkan Tottenham tergusur ke posisi kedua dengan kekelahan tersebut. Harry Kane cs terpaku dengan 25 poin hasil tujuh kemenangan dan empat seri serta sekali kalah.

Sementara itu, Southampton yang sukses menahan imbang Arsenal naik ke posisi ketiga dengan 24 poin dari 13 laga. Sedangkan Arsenal tertahan di posisi 15 dengan koleksi 14 poin.

Everton yang mencuri kemenangan dari markas Leicester City naik ke posisi lima. Dari 13 laga, The Toffess punya 23 poin.

Sedangkan Leicester tetap di posisi empat dengan 24 poin dengan jumlah laga yang sama.

Klasemen Liga Inggris 2020/2021
1. Liverpool 28
2. Tottenham Hotspur 25
3. Southampton 24
4. Leicester City 24
5. Everton 23
6. Chelsea 22
7. West Ham United 21
8. Manchester City 20
9. Manchester United 20
10. Wolverhampton 20
11. Aston Villa 18
12. Crystal Palace 18
13. Leeds United 17
14. Newcastle United 17
15. Arsenal 14
16. Brighton & Hove Albion 11
17. Fulham 9
18. Burnley 9
19. West Bromwich 7
20. Sheffield United 1

(CNI)



 
Berita Lainnya :
  • Klasemen Liga Inggris, Liverpool Ambil Alih Puncak dari Spurs
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Gelar BBI - BBWI, Pemprov Riau Obtimis Lewati Target Transaksi Yang di Tetapkan Pemerintah Pusat
    02 Jelang PON XXI Aceh-Sumut, Atlet Riau Harus Capai Target Medali Emas
    03 Masih Ada Potensi Hujan di Riau, Waspada Petir dan Angin Kencang
    04 Besok, Ada Atraksi Untuk Masyarakat di Lanud Rsn Pekanbaru
    05 Sudah 90 Persen Lebih, Penetapan NIP PPPK Pemprov Riau Tahun 2023 Hampir Rampung
    06 Ancaman Perang Nuklir Iran - Israel Makin Nyata
    07 Indonesia Dikepung 3 Juara di Semifinal Piala Asia U-23
    08 Akhir Pekan, Waspada Hujan Dengan Petir dan Angin Kencang Masih Akan Terjadi di Riau
    09 Mantan Bupati Inhil Wafat, Pj Gubri Sampaikan Dukacita Mendalam
    10 Musim Hujan Diprakirakan Berlangsung Sampai Akhir April
    11 Disnakertrans Riau Tuntaskan 28 Laporan THR
    12 5.274 JCH Riau Mulai Diberangkatkan 12 Mei 2024
    13 Nasabah BRK Syariah Ikuti Silaturahmi dan bimbingan Jemaah Calon Haji
    14 AS Tangkap Hampir 500 Mahasiswa Pedemo Pro Palestina di Kampus-Kampus
    15 Per Maret 2024, APBN Surplus Rp8,1 T
    16 Timnas Melaju ke Semifinal Piala Asia U-23. Erick Thohir, Mereka Pencetak Sejarah Baru
    17 Cuaca Cerah Berawan, Waspada Hujan Dengan Angin Kencang
    18 Timnas Indonesia U-23 Lolos Semifinal Piala Asia U-23 Usai Kalahkan Korsel melalui Drama Adu Pinalti
    19 Respon Keluhan Masyarakat, Pemko Pekanbaru Lelang Lagi Overlay 6 Ruas Jalan
    20 Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan
    21 Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
    22 Tim U-23 Indonesia Optimistis Redam Korea Selatan
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau