Formula E Rugi Rp1,9 Triliun dalam Empat Tahun
Jumat, 03-01-2020 - 12:41:01 WIB
Ilustrasi.
TERKAIT:
   
 

BULETINSATU.com -- Gelaran Formula E dilaporkan mengalami kerugian hingga mencapai US$140 juta atau setara Rp1,9 triliun dalam empat tahun.

Forbes melansir nilai jual Formula E kini naik hingga mencapai US$870 juta (Rp12 triliun). Namun dalam empat tahun tahun terakhir ini gelaran ajang itu mencapai kerugian hingga US$140 juta.

Ajang Formula E kali pertama digelar pada September 2014. Balap mobil jet darat itu menggunakan energi listrik sehingga sangat kecil menciptakan kebisingan dan emisi.

Dengan teknologi yang berbeda dibandingkan Formula 1, gelaran itu bisa digelar di pusat kota. Setiap penyelenggara lokal pun membayar biaya penyelenggaraan kepada pihak operator, Formula E Operations (FEO).

Berdasarkan laporan anggaran 2017, FEO mendapatkan pemasukan sebesar US33 juta (Rp459 miliar) dari promotor dan tim-tim di Formula E sebagai imbal balik atas servis gelaran.

Mereka juga mendapat pendapatan sebesar US$21,6 juta (Rp300 miliar) dari hak siar termasuk dari Fox Sports. Total pendapatan mereka tahun itu sebesar US$108 juta (Rp1,5 triliun).

Namun, pengeluaran FEO untuk gelaran Formula E mencapai US$132,5 juta (Rp1,8 triliun). Dengan demikian, kerugian mereka mencapai US$23,9 juta (Rp332 miliar) pada 2017.

Pada 2016, Forbes melansir kerugian Formula E mencapai US$40,5 juta (Rp563 milar). Sementara pada gelaran pertama, FEO mengalami kerugian hingga US$67,3 juta (Rp936 miliar).

Pada Juni 2020 ini salah satu seri Formula E bakal digelar di Jakarta. Pemprov DKI Jakarta juga sudah menyampaikan usulan anggaran untuk gelaran Formula E Jakarta sekitar Rp1,3 triliun. Dana sebesar Rp360 miliar untuk biaya komitmen dan Rp934 miliar untuk penyelenggaraan.

Belakangan, rencana gelaran Formula E di Jakarta itu mulai menuai kecaman dari para netizen. Di media sosial twitter misalnya, warganet ramai-ramai menyerang rencana gelaran Formula E di Ibu Kota dengan tagar #shameOnyouFormulaEJakarta. (CNI)



 
Berita Lainnya :
  • Formula E Rugi Rp1,9 Triliun dalam Empat Tahun
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Ancaman Perang Nuklir Iran - Israel Makin Nyata
    02 Indonesia Dikepung 3 Juara di Semifinal Piala Asia U-23
    03 Akhir Pekan, Waspada Hujan Dengan Petir dan Angin Kencang Masih Akan Terjadi di Riau
    04 Mantan Bupati Inhil Wafat, Pj Gubri Sampaikan Dukacita Mendalam
    05 Musim Hujan Diprakirakan Berlangsung Sampai Akhir April
    06 Disnakertrans Riau Tuntaskan 28 Laporan THR
    07 5.274 JCH Riau Mulai Diberangkatkan 12 Mei 2024
    08 Nasabah BRK Syariah Ikuti Silaturahmi dan bimbingan Jemaah Calon Haji
    09 AS Tangkap Hampir 500 Mahasiswa Pedemo Pro Palestina di Kampus-Kampus
    10 Per Maret 2024, APBN Surplus Rp8,1 T
    11 Timnas Melaju ke Semifinal Piala Asia U-23. Erick Thohir, Mereka Pencetak Sejarah Baru
    12 Cuaca Cerah Berawan, Waspada Hujan Dengan Angin Kencang
    13 Timnas Indonesia U-23 Lolos Semifinal Piala Asia U-23 Usai Kalahkan Korsel melalui Drama Adu Pinalti
    14 Respon Keluhan Masyarakat, Pemko Pekanbaru Lelang Lagi Overlay 6 Ruas Jalan
    15 Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan
    16 Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
    17 Tim U-23 Indonesia Optimistis Redam Korea Selatan
    18 Indosat Ooredoo Hutchison Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17% Sepanjang Hari Raya Idulfitri
    19 Siswa SMAN 8 Pekanbaru Banyak Lulus SNBP di Perguruan Tinggi Ternama
    20 Masih Ada Hujan di Riau
    21 Dekati Batas Waktu Pelaporan SPT Tahunan Badan, Kanwil DJP Riau Kumpulkan Asosiasi se-Riau
    22 Pj Gubri Siap Jalankan Arahan Wapres Terkait Penanggulangan Bencana
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau