Pangkas Asupan Makanan Olahan, Perempuan AS Turun BB 38 Kg
Rabu, 10-03-2021 - 10:29:25 WIB
Ilustrasi. Seorang perempuan asal Atlanta, AS, berhasil menurunkan berat badannya hingga 38 kg dalam 10 bulan dengan memangkas asupan makanan olahan. 
TERKAIT:
   
 

BULETINSATU.com -- Dionna Thompson, seorang perempuan asal Atlanta, Amerika Serikat, berhasil menurunkan berat badannya hingga 38 kilogram dalam waktu 10 bulan. Penurunan berat badan yang drastis itu diraihnya dengan memotong penuh asupan makanan olahan dan rutin berolahraga.

Sebelum berat badannya bertambah drastis pada 2018 lalu, Dionna (28) adalah seorang perempuan yang sangat aktif. Saat masih duduk di bangku kuliah, dia bahkan aktif bermain bola basket. Menurunkan berat badan bukan perkara sulit baginya.

Namun, 2018 adalah tahun yang sulit bagi Dionna. Dia mengakhiri hubungannya dengan seorang pria yang diwarnai kekerasan selama enam tahun.

Selama enam tahun itu pula, hubungan yang dijalaninya membuatnya stres. Makanan menjadi pengalih stresnya. Akibatnya, berat badan Dionna naik hingga mencapai 104 kilogram pada 2018 lalu.

"Sebelum menjalin hubungan, saya adalah orang yang sangat aktif. Saat bercermin, saya tahu bahwa perempuan dengan berat 104 kilogram dalam cermin bukan lah diri saua. Saya perlu melakukan perubahan," tulisnya dalam kisah yang dibagikan di laman Women's Health Magazine.

Sejak saat itu, dia bertekad untuk mengurangi asupan makanan dan minuman olahan. Air mineral menjadi satu-satunya minuman yang diminumnya. "Saya makan daging tanpa lemak, sayur, dan buah-buahan," kata Dionna.

Namun, Dionna tak mau terjebak dalam diet ketat yang membuatnya tersiksa. Pada akhir pekan, dia memperbolehkan dirinya untuk menikmati makanan dan minuman apa pun yang diinginkan.

"Ini [makan sepuasnya di akhir pekan] adalah keseimbangan yang baik bagi saya. Saya jadi merasa tidak kehilangan," kata Dionna.

Sementara pada hari-hari biasa, Dionna menjalani diet yang cukup ketat. Dia mengonsumsi putih telur, bayam, serta jeruk Bali untuk sarapan. Smoothie untuk makan siang serta hummus, kacang-kacangan, buah, dan sayur sebagai camilan. Daging ayam, sayur, dan karbohidrat kompleks dipilih sebagai menu makan malamnya.

"Saya melihat perbedaan yang jelas dalam tubuh saat saya makan makanan yang utuh dibandingkan junk food atau makanan olahan," kata Diona.

Selain itu, Dionna juga rajin berolahraga. Dia rutin berolahraga dua kali dalam sehari. Pertama, dia melakukan olahraga yang fokus untuk meningkatkan kekuatan tubuh. Kedua adalah olahraga kardio.

"Saya juga suka melakukan sprint," kata Dionna.

Sama seperti pola makannya, Dionna juga mempersilakan dirinya untuk beristirahat di akhir pekan. Pada akhir pekan, olahraga ringan menjadi pilihannya.

Usaha itu berbuah hasil. Dalam waktu 8-10 bulan, Dionna berhasil menurunkan berat badan hingga 38 kilogram.

"Saya selalu mengingatkan diri saya sendiri bahwa itu [menurunkan berat badan] bisa dilakukan. Saya tetap fokus dan selalu ingat alasan saya menurunkan berat badan," kata Dionna. (CNI)



 
Berita Lainnya :
  • Pangkas Asupan Makanan Olahan, Perempuan AS Turun BB 38 Kg
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Mantan Bupati Inhil Wafat, Pj Gubri Sampaikan Dukacita Mendalam
    02 Musim Hujan Diprakirakan Berlangsung Sampai Akhir April
    03 Disnakertrans Riau Tuntaskan 28 Laporan THR
    04 5.274 JCH Riau Mulai Diberangkatkan 12 Mei 2024
    05 Nasabah BRK Syariah Ikuti Silaturahmi dan bimbingan Jemaah Calon Haji
    06 AS Tangkap Hampir 500 Mahasiswa Pedemo Pro Palestina di Kampus-Kampus
    07 Per Maret 2024, APBN Surplus Rp8,1 T
    08 Timnas Melaju ke Semifinal Piala Asia U-23. Erick Thohir, Mereka Pencetak Sejarah Baru
    09 Cuaca Cerah Berawan, Waspada Hujan Dengan Angin Kencang
    10 Timnas Indonesia U-23 Lolos Semifinal Piala Asia U-23 Usai Kalahkan Korsel melalui Drama Adu Pinalti
    11 Respon Keluhan Masyarakat, Pemko Pekanbaru Lelang Lagi Overlay 6 Ruas Jalan
    12 Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan
    13 Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
    14 Tim U-23 Indonesia Optimistis Redam Korea Selatan
    15 Indosat Ooredoo Hutchison Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17% Sepanjang Hari Raya Idulfitri
    16 Siswa SMAN 8 Pekanbaru Banyak Lulus SNBP di Perguruan Tinggi Ternama
    17 Masih Ada Hujan di Riau
    18 Dekati Batas Waktu Pelaporan SPT Tahunan Badan, Kanwil DJP Riau Kumpulkan Asosiasi se-Riau
    19 Pj Gubri Siap Jalankan Arahan Wapres Terkait Penanggulangan Bencana
    20 Pemprov Riau Gesah Persiapan Tari Massal untuk Event BBI-BBWI dan Lancang Kuning Carnival
    21 Presiden Tegaskan Pemerintah Hormati Putusan MK Soal Pilpres yang Final dan Mengikat
    22 Masih Ada Hujan, Waspada Petir Dan Angin Kencang
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau