5 Manfaat Makan Singkong, Bisa Tingkatkan Sistem Imun
Sabtu, 23-01-2021 - 10:01:29 WIB
Ilustrasi. Selain beras, ada singkong yang juga bisa dijadikan sumber karbohidrat. (iStockphoto)
TERKAIT:
   
 

BULETINSATU.com -- Sumber karbohidrat tak melulu soal beras. Ada pula singkong yang bisa dijadikan alternatif. Berbagai manfaat bisa Anda dapat dari konsumsi singkong.

Bahan pangan satu ini kerap dicap sebagai makanan 'ndeso' karena umum digunakan masyarakat pedesaan sebagai makanan pokok dan kudapan. Singkong atau Manihot esculenta mirip dengan ubi jalar, tapi hadir dengan batang yang keras.

Dalam 100 gram singkong (mentah) terdapat 32 gram karbohidrat dan 141 kalori. Mengutip dari Food Nutrition Table, selain karbohidrat, singkong juga mengandung protein (1 gram), lemak (0,2 gram), serat (2,9 gram), aneka vitamin termasuk vitamin C, B1, B2, B6, B11, serta mineral seperti sodium, potasium, kalsium, zat besi, magnesium, tembaga dan zinc.

Dari potensi nutrisi ini, ada beberapa manfaat kesehatan hanya dengan mengonsumsi singkong.

1. Menguatkan sistem imun
Di masa pandemi seperti sekarang, sistem imun begitu vital dan perlu dijaga. Konsumsi singkong bisa membantu menjaga sekaligus menguatkan sistem imun berkat kandungan vitamin C-nya. Dalam 100 gram singkong, terdapat 32 miligram vitamin C.

"Hubungan antara vitamin C dan peningkatan kesehatan imun sudah ditetapkan. Singkong juga mengandung jumlah asam askorbat yang signifikan," jelas ahli gizi, Ilyse Schapiro, mengutip dari Well and Good.

2. Sumber serat dan karbohidrat kompleks
Singkong menyediakan kebutuhan serat dan karbohidrat harian Anda. Dalam 100 gram singkong mampu memberikan 32 gram karbohidrat dan 2,9 gram serat. Karbohidrat dan serat berguna untuk menjaga kesehatan saluran pencernaan, mengurangi peradangan, dan mengendalikan kadar gula darah.

"Pangan dengan pati kerap mendapat reputasi buruk. Tapi karbohidrat lebih banyak dipilih dan menjadi sumber energi yang lebih efisien untuk sistem saraf pusat dan otot," ujar ahli gizi, Kelly Jones.

3. Melindungi tubuh dari radikal bebas
Perpaduan vitamin C dan A yang merupakan antioksidan mampu melindungi tubuh dari efek radikal bebas, mencegah penyakit jantung, dan mencegah kemunculan tanda penuaan termasuk kerutan di kulit. Jones menambahkan, singkong juga memberikan manfaat antiinflamasi karena komponen fenolik.

"Singkong termasuk ke dalam banyak pangan sumber komponen fenolik di diet Anda yang membantu menyediakan beragam antioksidan yang bisa bekerja bersama untuk mendukung proses kesehatan yang berhubungan dengan peradangan, baik jangka pendek maupun jangka panjang," jelasnya.

4. Menyehatkan mata
Vitamin A memainkan peranan untuk kesehatan mata. Schapiro mengatakan, ada beberapa jenis singkong yang diberi tambahan nutrisi (fortifikasi) provitamin A karotenoid sehingga membantu penyerapan vitamin A.

"Banyak peneliti menyebut konsumsi singkong bisa meningkatkan asupan vitamin A dan menurunkan risiko yang berhubungan dengan kesehatan mata," kata dia.

5. Penuhi kebutuhan energi
Olahan singkong bakal memberikan energi untuk beraktivitas seharian. Dalam 100 gram singkong, Anda bisa mendapatkan 141 kalori.

Kalori singkong terbilang lebih tinggi daripada bahan pangan pokok lain. Dalam 100 gram nasi putih hanya mampu memenuhi 130 kalori. Kemudian jagung hanya memberikan 86 kalori. Bahkan ubi jalar pun cuma memberikan sebanyak 85,8 kalori.

(CNI)



 
Berita Lainnya :
  • 5 Manfaat Makan Singkong, Bisa Tingkatkan Sistem Imun
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Indosat Kembali Hadirkan SheHacks 2024, Bentuk Nyata Dukungan Bagi Pemberdayaan Perempuan
    02 Pj Gubri Ingatkan Pejabat Administator Pemprov Riau Terus Belajar
    03 Bakal Capres AS Ditangkap Gegara Ikut Demo Pro Palestina
    04 Langkah Pasti Menteri BUMN Erick Thohir Berdayakan UMKM Lokal
    05 Pelatih Uzbekistan: Timnas Indonesia U-23 Lawan Sulit
    06 Pj Gubernur Riau Ajak Kadis-Masyarakat Nobar Timnas vs Uzbekistan
    07 42 Grup Musik akan Meriahkan BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau
    08 BMKG Rilis Prakiraan Cuaca Hari Ini Senin 29 April 2024
    09 May Day 2024, Serikat Buruh di Riau Sepakat Gelar Aksi GOR Pekanbaru
    10 Kampar Expo 2024, Ajang Edukasi Industri Migas untuk Masyarakat dan Pelajar Riau
    11 Gelar BBI - BBWI, Pemprov Riau Obtimis Lewati Target Transaksi Yang di Tetapkan Pemerintah Pusat
    12 Jelang PON XXI Aceh-Sumut, Atlet Riau Harus Capai Target Medali Emas
    13 Masih Ada Potensi Hujan di Riau, Waspada Petir dan Angin Kencang
    14 Besok, Ada Atraksi Untuk Masyarakat di Lanud Rsn Pekanbaru
    15 Sudah 90 Persen Lebih, Penetapan NIP PPPK Pemprov Riau Tahun 2023 Hampir Rampung
    16 Ancaman Perang Nuklir Iran - Israel Makin Nyata
    17 Indonesia Dikepung 3 Juara di Semifinal Piala Asia U-23
    18 Akhir Pekan, Waspada Hujan Dengan Petir dan Angin Kencang Masih Akan Terjadi di Riau
    19 Mantan Bupati Inhil Wafat, Pj Gubri Sampaikan Dukacita Mendalam
    20 Musim Hujan Diprakirakan Berlangsung Sampai Akhir April
    21 Disnakertrans Riau Tuntaskan 28 Laporan THR
    22 5.274 JCH Riau Mulai Diberangkatkan 12 Mei 2024
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau