Sempena HUT ke-128, BRI RO Pekanbaru Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis
Kamis, 02-11-2023 - 11:26:22 WIB
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU -- Bank Rakyat Indonesia (BRI) Regional Office (RO) Pekanbaru, menggelar Bakti sosial dengan mengadakan program pemeriksaan kesehatan gratis, kepada masyarakat yang ada dilingkungan wilayah BRI. Kegiatan ini juga sekaligus bersempena memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) BRI ke-128.

RCEO BRI Pekanbaru, Kicky Andrie Davetra, mengatakan, pemeriksaan kesehatan gratis ini, merupakan salahsatu rangkaian acara memasuki usia yang ke 128 tahun BRI, yang jatuh pada tanggal 16 Desember 2023. BRI berkomitmen untuk selalu hadir di tengah masyarakat melalui berbagai program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) dalam bidang lingkungan, pendidikan, pengembangan Usaha Mikro dan Kecil (UMK) dan kesehatan.

“Kegiatan ini sejalan dengan tujuan pembangunan berkelanjutan (TPB- Sustainable Development Growths/SDGs), yang fokus memberikan kontribusi positif sebagai mitra pemerintah dan agent of development. Untuk mendukung hal tersebut, dalam rangka memeriahkan HUT BRI ke-128, BRI Peduli mengadakan pemeriksaan kesehatan gratis,” ujar Kicky Andrie Davetra

Dijelaskan Kicky, layanan pemeriksaan kesehatan gratis ini ditujukan untuk masyarakat dan stakeholders, yang akan dilaksanakan di BRI BO Pekanbaru Sudirman. Item pemeriksaan seperti kolesterol, gula darah, hipertensi, termasuk pemberian obat.

“Antusias masyarakat cukup tinggi untum mendapatkan pemeriksaan kesehatan gratis ini. Kami juga bekerjasama dengan mitra BRIMedika, untuk menjalani program penerimaan kesehatan gratis ini,” ungkap Kicky.(rls/pri)



 
Berita Lainnya :
  • Sempena HUT ke-128, BRI RO Pekanbaru Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Meningkat Dari Tahun Lalu, Transaksi Bazar UMKM BBI Riau Capai Rp3,08 Miliar
    02 Pendaftaran Panwascam Baru Resmi Dibuka.
    03 Niger Usir Tentara AS di Pangkalan Militer, Kini Diduduki Rusia
    04 Harga Minyak Merangkak Naik Gara-gara Saudi Kerek Harga
    05 Seperti Indonesia U-23, Guinea U-23 Diperkuat Bintang Tim Senior
    06 PHR Gelar Talk Show Bertajuk Tuan Dukung Puan, Bentuk Komitmen Dukung Kesetaraan Gender
    07 Gebyar BBI - BBWI dan Lancang Kuning Carnival Dihadiri Puluhan Ribu Penonton
    08 Cuaca Cerah Berawan, Namun Masih Ada Potensi Hujan
    09 Transaksi Kuliner Lokal Riau Penyumbang Terbesar Bazar UMKM
    10 Manajemen PHR Lepas Pekerja Berangkat Haji Ke Tanah Suci
    11 Sajikan Mie Sagu Goreng 3.500 Porsi, Provinsi Riau Kembali Pecahkan Rekor MURI
    12 Dua Hari Pelaksanaan Bazar UMKM BBI/BBWI Transkasi Mencapai Rp850 Juta
    13 Konser Lancang Kuning Carnival, Armand Maulana Apresiasi Pj Gubri SF Hariyanto
    14 Cuaca Cerah Berawan, Waspada Hujan dan Angin Kencang
    15 Pj Gubri Tinjau Bazar UMKM, Antusiasme Tinggi, Pengunjung Capai 65.000 Orang
    16 Rencana Impor 3,6 Juta Ton Beras Disebutkan Mendag Karena Cuaca Ekstrem
    17 Daftar Lengkap Top Skor Piala Asia U-23 2024
    18 Pembukaan Gebyar Gernas BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Pekanbaru Berlangsung Meriah
    19 Akhir Pekan, Hujan di Hampir Sebahagian Besar Wilayah Riau
    20 Kemendagri Apresiasi Perhatian Pj Gubri ke Pemerintahan Desa
    21 Pj Ketua TP-PKK Buka Bazar UMKM BBI/BBWI
    22 Pj Gubri SF Hariyanto, Bagikan Motor Untuk Kades dan BPD se-Riau
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau