Kominfo Genjot Literasi Digital untuk Pemilu Damai 2024
Jumat, 01-12-2023 - 08:22:40 WIB
Foto :Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi
TERKAIT:
   
 

JAKARTA -- Menjelang Pemilihan Umum Serentak 2024, Kementerian Komunikasi dan Informatika meningkatkan literasi digital masyarakat agar mendukung penyelenggaraan Pemilu Damai.

Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi menyatakan selama bulan Oktober sampai November 2023, Kementerian Kominfo bersama Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) telah menjangkau lebih dari 14.000 peserta dari berbagai daerah di Indonesia.

"Kegiatan tersebut merupakan bagian strategi komunikasi yang meliputi pemetaan data Bawaslu, Kominfo, dan komunitas lokal, serta pembuatan konten “Pemilu Damai” bersama," jelasnya dalam Rapat Kerja Komisi I DPR RI mengenai Diseminasi Informasi dan Dukungan Infrastruktur TIK Pemilu 2024 di Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (29/11/2023).

Tahun depan, Kementerian Kominfo juga terus melanjutkan literasi digital bagi masyarakat di 26 provinsi. Selain memproduksi konten video, iklan layanan masyarakat (ILM), konten media sosial, serta rilis pers untuk memitigasi penyebaran hoaks dan menjaga kondusifitas ruang digital.

"Terutama daerah yang rawan pada Pemilu 2024 dan memiliki jumlah pemilih pemula yang signifikan Sesuai rekomendasi Bawaslu. Kami juga telah merencanakan produksi 100 konten literasi digital dalam berbagai bentuk," jelas Menkominfo, seperti dikutip Jumat (1/12/23)

Pada saat bersamaan, Kementerian Kominfo juga telah melakukan penanganan hoaks mengenai Pemilu. Penanganan itu sebagai salah satu bentuk implementasi nota kesepahaman dan perjanjian kerja sama yang telah Kementerian Kominfo bersama Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu), Komisi Pemilihan Umum dan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP).

"Sepanjang 17 Juli hingga 26 November 2023, kami telah mengidentifikasi dan menerbitkan klarifikasi terhadap 96 temuan isu hoaks tentang Pemilu. Jumlah isu tersebut tersebar dalam 355 konten hoaks dimana kami telah melakukan take down terhadap 290 konten hoaks, dan sisanya masih dalam proses penanganan," tutur Menteri Budi Arie.

Kemarin, Selasa (28/11/2023), Kementerian Kominfo bersama Bawaslu dan Kepolisian Republik Indonesia (Polri) meluncurkan Desk Pengawasan Pemilu.

Menkominfo Budi Arie Setiadi menyatakan penguatan sinergi dan kerja sama ini menjadi ikhtiar bersama untuk mendorong masyarakat memilih dengan bijak serta menjaga perdamaian di ruang digital. (rls/pri)



 
Berita Lainnya :
  • Kominfo Genjot Literasi Digital untuk Pemilu Damai 2024
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Galeri Dekranasda Kota Pekanbaru Jadi Tempat Promosi Produk Unggulan UMKM
    02 Beredar Informasi, SK Penunjukan Pj Wako Sudah Ditandatangani Presiden
    03 Cuaca Berawan dan Ada Potensi Hujan di Sebahagian Besar Wilayah Riau
    04 18 Sekolah Lansia di Riau Diresmikan
    05 Perluas Eksistensi, BRK Syariah Isi Kegiatan Silaturahmi Gubri dengan Masyarakat Riau di Jakarta
    06 Dukungan Pada Edy Natar Putra Asli Bengkalis Jadi Gubernur Riau Terus Mengalir
    07 Pj Gubri Kenalkan 3 Calon Gubri dan Progres Pembangunan Infrastruktur
    08 Unisi Pindahkan Biaya Pendidikan Mahasiswa dan Penerimaan Pembayaran ke BRK Syariah
    09 Ketua Umum PMRJ, Gatot Eddy Pramono: Kita Siap Bersinergi dengan Pemprov Riau
    10 Pj Gubri SF Hariyanto Ajak Warga Riau di Perantauan Ikut Membangun Kampung Halaman
    11 Plt Kakanwil Kemenag Riau: Hari Ke Empat, 1.798 Jemaah Sudah di Madinah
    12 PHR Pamer Inovasi Digitalisasi di IPA Convex 2024
    13 BRK Syariah Memperkuat Komitmennya pada GNPIP Wilayah Sumatera Melalui Pembiayaan Perbankan
    14 Akhir Pekan Cuaca Cerah Berawan di Riau
    15 Sekolah Lansia Di Riau Lampaui Target Nasional
    16 Bawaslu Buka Rekrutmen Pengawas Kelurahan/Desa Pilkada 2024, Catat jadwal dan persyaratannya
    17 Pj Bupati Inhil Tegaskan Seluruh OPD Gunakan BRK Syariah untuk Layanan Jasa Perbankan
    18 Dukung GNPIP 2024, Pj Gubri Dan TPID Tanam Cabai Bersama
    19 8 Kepala Negara dan 105 Menteri Bakal Hadir di World Water Forum Bali
    20 Harga Minyak Terus Lanjutkan Penguatan
    21 10 Pemain Eks Timnas Piala Asia U-23 Dipanggil STY untuk Lawan Irak
    22 HK Pastikan Hoax, Video Seekor Harimau Mati Tertabrak di Tol Permai
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau