Kick-off Pegadaian Liga 2 Dimulai, Mari Bersama MengEMASkan Indonesia
Minggu, 10-09-2023 - 19:39:25 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU – Kick Off Pegadaian Liga 2 Musim 2023/2024 resmi dimulai. Hal ini ditandai dengan penyerahan Trophy Pegadaian Liga 2 oleh Direktur Utama PT Pegadaian Damar Latri Setiawan kepada Wakil Ketua Umum II PSSI Ratu Tisha Destria. Pertandingan antara Persela Lamongan vs Persijap Jepara menjadi laga pembuka yang berlangsung di Stadion Surajaya, Lamongan pada Minggu (10/09).

Damar mengungkapkan, dengan dilakukannya Kick-off Pegadaian Liga 2 Musim 2023/2024, itu tandanya PT Pegadaian siap MengEMASkan Indonesia melalui olahraga sepak bola. Dari aspek sosial, Pegadaian membantu para suporter sepakbola untuk melepas rindu melihat para jagoan klubnya kembali berlaga di lapangan hijau, sekaligus mengajak masyarakat menjaga sportivitas selama perhelatan Pegadaian Liga 2 berlangsung.

Sementara dari aspek ekonomi, Pegadaian Liga 2 juga akan membangkitkan geliat ekonomi daerah yang secara tidak langsung membuka peluang usaha bagi para pelaku UMKM, sekaligus memperkenalkan kembali produk dan layanan Pegadaian yang bisa menjadi solusi permasalahan finansial yang kerap terjadi di masyarakat.

“Apa yang ditunggu-tunggu oleh para pecinta sepakbola akhirnya datang juga. Alhamdulillah Pegadaian dapat ikut serta dalam perhelatan ini untuk membangkitkan kembali kompetisi sepakbola liga 2 yang sempat terhenti. Selain ingin menghibur masyarakat lewat olahraga, momen ini juga menjadi ajang peningkatan inklusi keuangan yang baik untuk mengajak masyarakat indonesia lebih melek investasi emas melalui Tabungan Emas Pegadaian, sebagai jurus jitu mencapai masa depan tanpa rasa cemas,” jelas Damar.  

Damar juga menambahkan, kehadiran Pegadaian Liga 2 juga turut mendukung  lahirnya talenta-talenta muda di bidang olahraga sepakbola yang berdaya saing, sehingga dapat memajukan dunia sepakbola nasional yang semakin bersinar tak hanya di dalam negeri, tapi juga di kancah internasional.

“Peran serta masyarakat tentu sangat diperlukan untuk menjadi pendukung utama dalam menyukseskan kebangkitan dunia persepakbolaan tanah air. Disamping itu, Pegadaian juga siap mendukung transformasi yang tengah dijalankan oleh Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) untuk membangun sepakbola nasional lebih baik lagi kedepannya,” tambah Damar.

Sahabat pecinta sepakbola di seluruh Indonesia, ayo dukung klub sepakbola favoritmu, dengan memberikan semangat di setiap pertandingan Pegadaian Liga 2 yang akan hadir di kota asalmu. 



Berikut jadwal pertandingan Pegadaian Liga 2 yang berlangsung pada tanggal 10 - 11 September 2023, yang dapat disaksikan di Indosiar atau vidio.com

Indosiar: 
10 sept 2023 pukul 15.30 wib
- Persela Lamongan vs PERSIJAP jepara 

Vidio.com: 
10 sept 2023 pukul 15.00 wib
- Sriwijaya FC vs Sada Sumut FC 
- Gresik United vs PERSEKAT Tegal 

11 sept 2023 pukul 15.00 wib
- PSIM Yogyakarta vs FC Bekasi City 
- PSCS Cilacap vs Deltras FC
(rls/pri)




 
Berita Lainnya :
  • Kick-off Pegadaian Liga 2 Dimulai, Mari Bersama MengEMASkan Indonesia
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 APBD Perubahan Pekanbaru Disahkan, Wali Kota Fokus Selesaikan Tunda Bayar
    02 Resmi Dibuka! Festival Literasi Riau 2025 Ajak Masyarakat Pekanbaru Rayakan Budaya Buku
    03 Kebakaran Hanguskan Puluhan Ruangan SMAN 1 Tebing Tinggi
    04 PHR Regional 1 Raih 10 Penghargaan BISRA 2025
    05 BRI Peringati Hari Kesaktian Pancasila 2025
    06 4 Anak Jati Riau Siap Harumkan Nama Daerah di Grand Final Putri Remaja Dan Anak Nasional
    07 Gubri Abdul Wahid Pimpin Upacara Hari Kesaktian Pancasila di SMA Tuah Kemuning Inhil
    08 Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Sekdaprov Riau Tekankan Pentingnya Persatuan
    09 Station Bojonegara, Infrastruktur Strategis PGN untuk Distribusi Gas di Jawa Barat
    10 Dukung Program Pemerintah, BRK Syariah Akad Massal KPR FLPP
    11 Elnusa Group Raih Penghargaan di Ajang 7th Anugerah Humas Indonesia 2025
    12 DPRD Sahkan Tiga Ranperda Pemprov Riau Menjadi Perda
    13 Gubri Abdul Wahid Wajibkan KKKS Punya NPWP Riau Agar Masyarakat Ikut Nikmati Hasil Migas
    14 Dorong Ketahanan Energi Nasional, Gubri Bentuk Satgas Percepat Perizinan Migas
    15 D’Sayur TPI dan Nafeesa Snack, UMKM Binaan BRK Syariah Raih Penghargaan Indonesia Creative Awards 2025
    16 DJPb Riau Berkomitmen Optimalisasi DAK untuk Infrastruktur Wisata Pacu Jalur
    17 Pansel Umumkan Hasil Seleksi UKK Calon Komisaris dan Direksi BRK Syariah
    18 BRK Syariah Resmikan Kantor Kedai Inhu Pasar Rengat, Tingkatkan Layanan bagi Masyarakat
    19 KPU Riau Ajukan Anggaran Hibah Daerah Non Pemilihan untuk Optimalisasi Kinerja Lembaga
    20 Pekanbaru Tata Kabel Internet, 6 Ruas Jalan Sudah Siap Jaringan FO Bawah Tanah
    21 Pekanbaru Segera Miliki Perda Disabilitas, Wali Kota Janji Jaminan Kesempatan Kerja Setara
    22 Persiapan Kejurnas, Pemprov Riau Bangun Venue Panjat Tebing di Rumbai
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau