Cegah Warga 'Colong' Mudik, Polri Gelar Operasi Sebelum 6 Mei
Senin, 12-04-2021 - 10:35:44 WIB
Ilustrasi pengecekan di titik keluar Jakarta.
TERKAIT:
   
 

JAKARTA -- Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri mengantisipasi pergerakan masyarakat yang hendak melakukan mudik Idulfitri 2021 sebelum masa pelarangannya pada 6 hingga 17 Mei 2021.

Kepala Bagian Operasi (Kabagops) Korlantas Polri Kombes Pol Rudy Antarikswan mengatakan bahwa kepolisian bakal menggelar Operasi Keselamatan pada 12-25 April 2021, serta Kegiatan Kepolisian yang Ditingkatkan (KKYD).

"Kegiatan sosialisasi masif kepada masyarakat agar sadar, paham kenapa masyarakat dilarang mudik. Serta kegiatan kepolisian yang ditingkatkan (KKYD) dengan sosialisasi dan pencegahan," kata Rudy saat dikonfirmasi, Senin (12/4).

Dalam hal ini, KKYD akan mulai diperketat sebelum tanggal 6 Mei sehingga polisi dapat memfilter masyarakat yang hendak mudik sebelum hari libur yang ditentukan.

Masyarakat yang keluar perbatasan daerah nantinya akan diperiksa dan diverifikasi oleh petugas. Hanya saja, dia belum dapat menjelaskan secara rinci mengenai metode pemeriksaan kepolisian itu nantinya.

"Kami memastikan tidak ada yang mudik duluan. Dan kalau ada yang bepergian dengan alasan tertentu diperiksa surat-surat dan dipastikan dalam keadaan sehat atau cek protokol kesehatan," kata dia.

Pemerintah sendiri telah melarang masyarakat untuk melakukan mudik lebaran tahun 2021 sejak 6 hingga 17 Mei 2021. Larangan itu dikeluarkan dengan mempertimbangkan risiko penularan Covid-19 yang masih tinggi di Indonesia.

Polri pun menyiapkan 333 titik penyekatan yang tersebar di sepanjang lintasan Lampung hingga Bali untuk memastikan agar masyarakat tak melakukan kegiatan mudik nanti.

Kementerian Perhubungan pun melarang total operasi dari semua moda transportasi darat, laut, udara, hingga kereta selama masa mudik lebaran tersebut.

Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati mengatakan larangan tersebut telah diatur dalam Peraturan menteri Perhubungan Nomor 13 Tahun 2021 tentang Pengendalian Transportasi Selama Masa Idul Fitri Dalam Rangka Pencegahan Covid-19. (CNI)



 
Berita Lainnya :
  • Cegah Warga 'Colong' Mudik, Polri Gelar Operasi Sebelum 6 Mei
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Pembukaan Gebyar Gernas BBI BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Pekanbaru Berlangsung Meriah
    02 Akhir Pekan, Hujan di Hampir Sebahagian Besar Wilayah Riau
    03 Kemendagri Apresiasi Perhatian Pj Gubri ke Pemerintahan Desa
    04 Pj Ketua TP-PKK Buka Bazar UMKM BBI/BBWI
    05 Pj Gubri SF Hariyanto, Bagikan Motor Untuk Kades dan BPD se-Riau
    06 136 Desa di Kabupaten Bengkalis Implementasikan Siskeudes-Link Melalui CMS BRK Syariah
    07 Gernas BBI/BBWI, 3.500 Mie Sagu Disiapkan Untuk Pecahkan Rekor MURI
    08 Netanyahu Stres soal Surat Penangkapan dari ICC, Ancam Balas Palestina
    09 Pemerintah Ingin Percepat Investasi Swasembada Gula
    10 STY Blak-blakan Soal Penurunan Performa Timnas Indonesia U-23
    11 Hari ini Gebyar BBI BBWI dan Carnival Lancang Kuning Digelar di Pekanbaru
    12 Shin Tae-yong Apresiasi Perjuangan Skuad Garuda Muda
    13 Gebyar BBI / BBWI Dibuka Hari Ini, Waspada Hujan Akan Guyur Pekanbaru
    14 Jelang Indonesia vs Irak, Ini Harapan Shin Tae-yong untuk Wasit
    15 Ikhtiar PHR Dukung Sektor Pendidikan Riau Ciptakan Generasi Emas Berdaya Saing
    16 Ratusan UMKM Siap Ramaikan Gernas BBI/BBWI Riau 2024
    17 Pj Gubernur Riau Kukuhkan Pengurus BKOW Provinsi Riau Periode 2024-2029
    18 Elnusa Siap Pasok 35.000 Material Tubing OCTG
    19 Upacara Hardiknas, Kadisdik Justru Tak Hadir, Ada Apa?
    20 Tim Tetap Optimistis Garuda Muda Lolos ke Olimpiade 2024
    21 21 - 24 Juni Mulai Tahapan Penerimaan Peserta Didik Baru SMA dan SMK Negeri di Provinsi Riau
    22 Cuaca Cerah Berawan, Waspada Hujan Dengan Petir dan Angin Kencang
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau