PHR Gelar Talk Show Bertajuk Tuan Dukung Puan, Bentuk Komitmen Dukung Kesetaraan Gender
Senin, 06-05-2024 - 10:28:28 WIB
Foto : PT PHR menggelar talk show dengan tema "Setara: Tuan Dukung Puan" yang menghadirkan narasumber Salman Subakat yang merupakan CEO NSEI Part of Paragon Corporation yang dikenal sebagai sosok inspiratif di
TERKAIT:
   
 


JAKARTA – Di era modern ini, perjuangan untuk mencapai kesetaraan gender masih terus berlanjut. PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) menggelar talk show dengan tema "Setara: Tuan Dukung Puan", sebagai bentuk komitmen perusahaan dalam mendukung kesetaraan gender di tempat kerja dan dalam kehidupan bermasyarakat.

Kegiatan ini menghadirkan narasumber yakni Salman Subakat yang merupakan CEO NSEI Part of Paragon Corporation yang dikenal sebagai sosok inspiratif di bidang kesetaraan gender, kegiatan ini juga dihadiri oleh Komisaris Utama PHR Virano Gazi Nasution dan Direktur Utama PHR Ruby Mulyawan. Dalam paparannya, Salman Subakat menekankan pentingnya peran laki-laki dalam mendukung perempuan untuk mencapai kesetaraan hak dan peluang.

"Kesetaraan gender bukan hanya tanggung jawab perempuan, tetapi juga laki-laki. Kita harus bahu membahu menciptakan lingkungan yang inklusif dan ramah gender, di mana perempuan dapat berkarya dan berkembang secara maksimal," ujar Salman.

Bagi Salman, setara namun tidak mesti sama rata. “Artinya posisi perempuan mesti disesuaikan, karena tentu perempuan memiliki kondisi dan situasi yang tentunya berbeda dengan laki-laki. Intinya adalah saling mendukung untuk mencapai tujuan,” katanya.

Seminar Setara: Tuan Dukung Puan yang dilaksanakan Pertiwi PHR WK Rokan itu bukan hanya menghadirkan narasumber inspiratif, tetapi juga mengangkat kisah perjuangan RA Kartini untuk kesetaraan gender. Dimana Kartini dalam perjuangannya turut mendapat dukungan dari keluarganya, termasuk dari kakak laki-lakinya RMP Sosrokartono. Dukungan ini menunjukkan bahwa kesetaraan gender dapat dicapai dengan kerja sama dan gotong royong dari semua pihak.

Di sisi lain, meskipun telah banyak kemajuan dalam hal kesetaraan gender, masih banyak perempuan yang mengalami diskriminasi dan kekerasan. Untuk mencapai kesetaraan gender tersebut, perempuan perlu mendapat dukungan dari kaum laki-laki.
Program He for She yang diluncurkan oleh PBB pada tahun 2014 merupakan salah satu contoh upaya untuk mencapai kesetaraan gender yang sangat relevan. Program ini mengajak laki-laki untuk mengambil peran aktif dalam mendukung perempuan dalam lingkungan.

PHR berupaya untuk mengimplementasikan program He for She dan menciptakan lingkungan kerja yang inklusif dan ramah gender. Perusahaan ini telah menerapkan berbagai kebijakan dan program yang mendukung kesetaraan, seperti program respectful workplace, program pelatihan kepemimpinan, dan work-life balance.

"Kita harus mematahkan stigma dan stereotip yang masih melekat pada perempuan. Kita harus memberikan kesempatan yang sama kepada perempuan untuk berkarya dan berkembang. Kita terus berusaha dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi perempuan untuk berkarya," ujar Lysa Aryanti, Ketua PERTIWI PHR WK Rokan.

Sebagai perusahaan yang bergerak di sektor energi, PHR percaya bahwa perempuan memiliki potensi besar untuk berkontribusi dan memajukan industri energi nasional. Saat ini, proporsi perempuan di perusahaan hulu migas tersebut mencapai 15 persen. Yang mana terdapat representasi perempuan di jajaran kepemimpinan sebanyak 5 persen yang menduduki posisi manajer ke atas. 

“Hal ini merupakan capaian dan tantangan agar perempuan dapat terus memiliki kesempatan yang sama untuk maju dan berkarier,” ujarnya. (rls/pri) 





 
Berita Lainnya :
  • PHR Gelar Talk Show Bertajuk Tuan Dukung Puan, Bentuk Komitmen Dukung Kesetaraan Gender
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Sinergi Pendampingan Hukum, BRK Syariah Teluk Kuantan Teken MoU dengan Kejari Kuansing.
    02 Bulog Pastikan Stok Beras Riau Aman Hingga 8 Bulan ke Depan
    03 Paslon Wakil Gubernur SF Hariyanto Janji Beri Hadiah Pembangunan Jembatan dan Jalan di Meranti
    04 PHR Dukung Program Perhutanan Sosial Desa Siarang Arang Rohil
    05 Waspada Hujan Diiringi Petir dan Angin Kencang Dapat Terjadi di Kota Pekanbaru
    06 Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah Hadiri Kampanye SF Hariyanto, Meranti Bersatu Siap Menangkan Bermarwah
    07 Wahid-Hariyanto Siap Tuntaskan untuk Penataan Masjid An Nur
    08 Wahid-Hariyanto Tampil Memukau di Debat Pilgubri
    09 Berikan Layanan Untuk Nasabah Prioritas BRK Syariah Tandatangani MoU Dengan KPJ Ampang Putri Hospital Malaysia
    10 BRI RO Pekanbaru Peringati Hari Sumpah Pemuda, Maju Bersama Indonesia Raya
    11 PHR Tingkatkan Kapasitas Pemuda Lewat Pelatihan Juru Las
    12 BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hari ini, Waspada Hujan dan Angin Kencang Dapat Terjadi Di sebahagian Wilayah di Riau
    13 BRK Syariah Siap Bantu Pembiayaan ASN yang Akan Memasuki Masa Purna
    14 PHR Capai Tonggak Baru dalam Pengembangan Migas Non-Konvensional di Blok Rokan
    15 Perjalanan Zurriyati, Anak Petani yang Mendapatkan Beasiswa Prestasi PHR
    16 Misuri Alihkan Dukungan ke Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau Bermarwah
    17 Ikhtiar PHR Tingkatkan Kapasitas SDM Pemuda Untuk Indonesia Emas
    18 Riau Blast Team Turunkan Dua Atlet Tinju pada Kejuaraan Rookie Fight Battle Royal di Jakarta
    19 Minim Hujan di Riau, Waspada Titik Panas Bermunculan
    20 Cawagub Riau SF Hariyanto Siap Bantu Tuntas Persoalan Infrastruktur di Kuansing
    21 Belum Usai Siklon Tropis Trami, Muncul Kong-Rey, BMKG Perkirakan 1 Pekan Kedepan Minim Hujan
    22 BKKBN Riau Berikan Layana KB di Bakti Sosial Akbar 2024
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau