Jelang PON XXI Aceh-Sumut, Atlet Riau Harus Capai Target Medali Emas
Minggu, 28-04-2024 - 08:23:54 WIB

TERKAIT:
   
 


PEKANBARU - Ketua Komite Olahraga Nasional (KONI) Riau, Iskandar Hoesin terus memantau kesiapan atlet dari seluruh cabang olahraga (Cabor) yang akan diturunkan pada PON XXI. Ia ingin ketika ajang olahraga nasional itu digelar di Aceh dan Sumatra Utara (Sumut), Atlet Riau mampu meraih medali emas. 

Iskandar Hoesin menyampaikan, pihaknya sudah melaksanakan berbagai pelatihan kepada atlet menjelang  PON September 2024 mendatang. Ia juga sudah mengukur kekuatan atlet sebelum pelaksanaan training center (TC) berjalan. 

"Kita akan lihat fisik atlet kita sebelum mereka melakukan TC. Nanti akan dilihat, apa yang harus diperbaiki dan menjadi evaluasi tim nantinya saat TC," ujar Iskandar Hoesin, di Stadion Rumbai, Pekanbaru, Riau. 

Dikatakan Iskandar Hoesin, pihaknya juga sudah melakukan penguatan terhadap cabang Olahraga yang berpotensi meraih medali emas. Ada lima Cabor yang lebih dulu menjalani penguatan latihan, diantaranya, Cabor angkat besi, angkat berat, senam, anggar dan dayung.

“Kita berharap cabor-cabor yang sudah diberi target medali bisa berhasil. Ada lima Cabor yang sudah mendapatkan penguatan, tentunya Cabor yang lain juga diberikan target bisa meraih medali. Kita juga berharap bisa mempertahankan posisi di 10 besar PON, dengan program yang telah dijalani,” harap Iskandar Hoesin. 

Dijelaskannya, tes fisik ini dilakukan terhadap semua atlet Riau yang lolos PON. Sebelumnya, pada awal tahun 2024 juga sudah dilakukan tes fisik terhadap atlet yang sudah dinyatakan lolos PON, baik yang melalui babak kualifikasi PON maupun dari hasil Porwil. Tak hanya tes fisik, seluruh atlet PON Riau sebelumnya juga dilakukan tes kesehatan.

"Sebelumnya kita juga sudah tes kesehatan atlet, atau medial chek up, dan kemudian yang terakhir tes fisik. Tes kesehatan dan fisik ini akan menjadi bahan dasar untuk evaluasi atlet jelang TC berjalan," jelasnya. 

Sementara itu, Ketua Tim Satuan Pelaksana (Satlak) KONI Riau dr Nurzelly mengatakan, tes fisik untuk informasi data awal kemampuan atlet. Nantinya akan ditinjau kembali setelah melakukan TC berjalan. atlet akan dinilai sesuai dengan cabang olahraganya. Ada cabor yang tes fisiknya ringan, sedang dan berat.

"Kita melakukan tes fisik saat ini adalah untuk mengetahui evaluasi atlet satu atau dua bulan ke depan. Kalau tidak ada perkembangan tentu kita evaluasi. Makanya, kalau saat ini ada atlet yang tidak mencapai standar minimal, tim akan melaporkan kepada kita. Ini adalah inovasinya kita lakukan berdasarkan sport science. Dalam beberapa hari kedepan kita akan dapat laporannya,” jelas Nuzelly. (rls/pri) 




 
Berita Lainnya :
  • Jelang PON XXI Aceh-Sumut, Atlet Riau Harus Capai Target Medali Emas
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Pemprov Riau Cari Lokasi Penampungan Sementara Pengungsi Rohingya
    02 Roni Rakhmat Ditunjuk sebagai Plt Kepala Disdik Riau
    03 BRK Syariah Bahas Sinergi dan Optimalisasi Keuangan Syariah Melalui Sukuk Negara
    04 Indosat Salurkan Bantuan Bagi Masyarakat Korban Bencana Banjir Lahar Dingin di Sumatra Barat
    05 Catatan 2023, PHR Penghasil Migas Nomor 1 Indonesia
    06 Pj Gubri Harap Ekspor Komoditas Unggulan Riau Meningkat
    07 Demi Keselamatan Guru dan Siswa, Pj Gubri Imbau Sekolah Tunda Studi Tour Luar Daerah
    08 Waspada, Ada Potensi Hujan di Sebagian Besar Wilayah Riau
    09 Dipanggil Kejati Riau, Murod: Kita Berikan Klarifikasi
    10 Pj Gubri Tugaskan Tenaga Ahli Kawal Proyek Strategis Pemprov
    11 Hari ini, Pendaftaran Sekolah Kedinasan Dibuka
    12 Pemprov Riau Antisipasi Kelangkaan Bahan Pokok Pascabencana di Sumbar
    13 Syamsuar Pastikan Maju Pilkada Gubernur Riau 2024
    14 Hari ini Cuaca Berawan dengan Potensi Hujan di Sebagian Besar Wilayah Riau
    15 PRSSNI Kritisi Revisi UU Penyiaran, Minta Beberapa Pasal Dihilangkan
    16 Indosat Sumatra Kolaborasi dengan PMI Selenggarakan Donor Darah di 3 Kota
    17 Komunitas Pers Tolak Draf RUU Penyiaran
    18 PHR Tampilkan Inovasi Proyek MNK, Ekoriparian Hingga Desa Energi Berdikari di IPA Convex 2024
    19 KPU RI tegaskan kembali caleg terpilih tidak wajib mundur ikut Pilkada
    20 Calvin Verdonk Bisa Seperti Nathan Tjoe-A-On di Timnas Indonesia
    21 Menkes Bantah Kelas 1,2,3 BPJS Kesehatan Akan Dihapus
    22 BRK Syariah Melepas 14 Pegawai Berangkat Haji dengan Tradisi Tepuk Tepung Tawar
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau