Dibanding 2023, Kemenhub Catat Peningkatan Penumpang Angkutan Umum pada Mudik Lebaran 2024
Senin, 08-04-2024 - 22:17:58 WIB
TERKAIT:
   
 

JAKARTA -- Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mencatat pergerakan penumpang angkutan umum pada arus mudik Lebaran Tahun 2024 mengalami peningkatan jika dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun 2023.

Berdasarkan data sementara dari Posko Pusat Angkutan Lebaran Terpadu 2024 di Kantor Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Jakarta, total jumlah penumpang angkutan umum pada H-5 Lebaran atau Jumat 5 April 2024 adalah sebanyak 1.009.031 orang. Angka ini meningkat 26,37 persen jika dibandingkan periode yang sama di tahun 2023, yang sama sebesar 798.466 orang. Jumlah ini juga naik 101,5% jika dibandingkan pergerakan normal harian.

“Jumlah penumpang tertinggi pada H-5 kemarin terjadi di angkutan penyeberangan, yakni sebanyak 303.912 penumpang. Persentasenya mencapai 30,12 persen dari total jumlah penumpang angkutan umum di semua moda,” ujar Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati, di Jakarta, dikutip Ahad, (08/04/24)

Secara rinci, jumlah penumpang angkutan umum per moda transportasi pada H-5 adalah sebagai berikut:
– Angkutan jalan sebanyak 174.957 penumpang. Jumlah ini naik sebanyak 9,22 persen dibandingkan tahun lalu yang sebesar 160.181 penumpang, serta naik 71,81 dibanding pergerakan normal harian.
– Angkutan penyeberangan sebanyak 303.912 penumpang. Jumlah ini meningkat 45,08 persen dibandingkan tahun lalu yang 209.477 penumpang dan naik 1.158 persen dibanding pergerakan normal harian.
– Angkutan udara sebanyak 271.355 penumpang. Jumlah ini meningkat sebanyak 17,84 persen jika dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu yang sebesar 230.271 penumpang serta naik 68,33 persen dibanding pergerakan normal harian.
– Angkutan laut sebanyak 76.147 penumpang. Jumlah ini meningkat 5,78 persen dibandingkan tahun lalu yang 71.986 penumpang dan naik 0,93 persen dibanding pergerakan normal harian.
– Angkutan kereta api sebanyak 182.660 penumpang. Jumlah ini meningkat 44,34 persen dibandingkan tahun lalu 126.551 penumpang dan naik 23,59 persen dibanding pergerakan normal harian.

“Peningkatan jumlah penumpang terjadi di seluruh moda transportasi jika dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya,” kata Adita.

Untuk angkutan pribadi, berdasarkan data H-5 jumlah mobil yang keluar dan masuk Jabodetabek melalui jalan tol Jasamarga tercatat sebanyak 528.423 kendaraan dan 2.642.115 orang. Angka tersebut meningkat 1.014 persen dibandingkan dengan periode normal harian pada 2024. Jika dibandingkan dengan tahun 2023, terjadi penurunan sebesar 30,23 persen, dari 757.390 kendaraan dan 3.786.950 orang. Berikut rinciannya:
– Mobil yang keluar Jabodetabek melalui jalan tol Jasamarga sebanyak 333.357 kendaraan dan 1.666.785 orang. Jumlah ini menurun 19,81 persen dibanding dengan tahun lalu yang sebesar 415.706 kendaraan dan 2.078.530 orang. Jika dibandingkan dengan periode normal harian jumlah tersebut mengalami kenaikan sebesar 1.217,55 persen.
– Mobil yang masuk Jabodetabek melalui jalan tol Jasamarga sebanyak 195.066 kendaraan dan 975.330 orang. Jumlah ini menurun 42,91 persen dibanding dengan tahun lalu yang sebesar 341.684 kendaraan dan 1.708.420 orang. Jika dibandingkan dengan periode normal harian jumlah tersebut mengalami kenaikan sebesar 782,90 persen.

Sedangkan pergerakan orang yang menggunakan mobil keluar dan masuk melalui jalur arteri sebanyak 408.318 kendaraan dan 2.041.590 orang. Jumlah ini meningkat 930,5 persen dibandingkan dengan periode normal harian pada 2024. Jika dibandingkan dengan tahun 2023 terjadi penurunan sebesar 24,09 persen, dari 537.918 kendaraan dan 2.689.590 orang. Adapun rinciannya sebagai berikut:
– Mobil yang keluar Jabodetabek melalui jalan arteri sebanyak 212.659 kendaraan dan 1.063.295 orang. Jumlah ini menurun 14,43 persen dibanding dengan tahun lalu yang sebanyak 248.525 kendaraan dan 1.242.625 orang. Jika dibandingkan dengan periode normal harian jumlah tersebut mengalami kenaikan sebesar 1.054,21 persen.
– Mobil yang masuk Jabodetabek melalui jalan arteri sebanyak 195.659 kendaraan dan 978.295 orang. Jumlah ini menurun 32,39 persen dibanding dengan tahun lalu yang sebesar 289.393 kendaraan dan 1.446.965 orang. Jika dibandingkan dengan periode normal harian jumlah tersebut mengalami kenaikan sebesar 822,98 persen.

Untuk pergerakan orang yang menggunakan sepeda motor keluar dan masuk Jabodetabek, pada H-5 tercatat sebanyak 1.418.860 kendaraan dan 2.837.720 orang. Angka tersebut meningkat 301,69 persen dibandingkan dengan periode normal harian di tahun 2024. Adapun rinciannya sebagai berikut:
– Motor yang keluar Jabodetabek sebanyak 753.487 kendaraan dan 1.506.974 orang. Jumlah ini mengalami peningkatan sebesar 355,86 persen dibandingkan dengan periode normal harian di tahun 2024. Jika dibandingkan dengan tahun 2023 terjadi penurunan sebesar 14,76 persen, dari 883.974 kendaraan dan 1.767.948 orang.
– Motor yang masuk Jabodetabek sebanyak 665.373 kendaraan dan 1.330.746 orang. Jumlah ini mengalami peningkatan sebesar 254,05 persen dibandingkan dengan periode normal harian di tahun 2024. Jika dibandingkan dengan tahun 2023 terjadi penurunan sebesar 28,43 persen, dari sebelumnya sebanyak 929.685 kendaraan dan 1.859.370 orang.

“Kemenhub juga mengimbau masyarakat untuk mengantisipasi adanya potensi cuaca ekstrem di beberapa wilayah Indonesia,” ujar Adita.

Posko Pusat Angkutan Lebaran Terpadu 2024 memantau titik pergerakan penumpang dan kendaraan di sejumlah titik pemantauan, yang meliputi 111 terminal, 16 pelabuhan penyeberangan, 51 bandar udara, 110 pelabuhan laut, 173 stasiun, 42 gerbang tol, serta 20 ruas jalan arteri keluar masuk Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) yang dilakukan pemantauan 9 titik pada tahun 2023 menjadi 11 titik di tahun 2024. (rls/pri)



 
Berita Lainnya :
  • Dibanding 2023, Kemenhub Catat Peningkatan Penumpang Angkutan Umum pada Mudik Lebaran 2024
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Capaian Istimewa PHR, Sukses Temukan Dua Sumur ‘Big Hitter’
    02 Sinergi Pendampingan Hukum, BRK Syariah Teluk Kuantan Teken MoU dengan Kejari Kuansing.
    03 Bulog Pastikan Stok Beras Riau Aman Hingga 8 Bulan ke Depan
    04 Paslon Wakil Gubernur SF Hariyanto Janji Beri Hadiah Pembangunan Jembatan dan Jalan di Meranti
    05 PHR Dukung Program Perhutanan Sosial Desa Siarang Arang Rohil
    06 Waspada Hujan Diiringi Petir dan Angin Kencang Dapat Terjadi di Kota Pekanbaru
    07 Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah Hadiri Kampanye SF Hariyanto, Meranti Bersatu Siap Menangkan Bermarwah
    08 Wahid-Hariyanto Siap Tuntaskan untuk Penataan Masjid An Nur
    09 Wahid-Hariyanto Tampil Memukau di Debat Pilgubri
    10 Berikan Layanan Untuk Nasabah Prioritas BRK Syariah Tandatangani MoU Dengan KPJ Ampang Putri Hospital Malaysia
    11 BRI RO Pekanbaru Peringati Hari Sumpah Pemuda, Maju Bersama Indonesia Raya
    12 PHR Tingkatkan Kapasitas Pemuda Lewat Pelatihan Juru Las
    13 BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hari ini, Waspada Hujan dan Angin Kencang Dapat Terjadi Di sebahagian Wilayah di Riau
    14 BRK Syariah Siap Bantu Pembiayaan ASN yang Akan Memasuki Masa Purna
    15 PHR Capai Tonggak Baru dalam Pengembangan Migas Non-Konvensional di Blok Rokan
    16 Perjalanan Zurriyati, Anak Petani yang Mendapatkan Beasiswa Prestasi PHR
    17 Misuri Alihkan Dukungan ke Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau Bermarwah
    18 Ikhtiar PHR Tingkatkan Kapasitas SDM Pemuda Untuk Indonesia Emas
    19 Riau Blast Team Turunkan Dua Atlet Tinju pada Kejuaraan Rookie Fight Battle Royal di Jakarta
    20 Minim Hujan di Riau, Waspada Titik Panas Bermunculan
    21 Cawagub Riau SF Hariyanto Siap Bantu Tuntas Persoalan Infrastruktur di Kuansing
    22 Belum Usai Siklon Tropis Trami, Muncul Kong-Rey, BMKG Perkirakan 1 Pekan Kedepan Minim Hujan
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau