Timnas Indonesia U-19 Kalah 0-1 dari Bosnia
Jumat, 25-09-2020 - 23:26:34 WIB
Timnas Indonesia U-19 menelan kekalahan ketiga di Kroasia. (Dok. PSSI)
TERKAIT:
   
 

BULETINSATU.com -- Timnas Indonesia U-19 kalah 0-1 dari timnas Bosnia U-19 di Stadion Igraliste NK Polet, Kroasia, Jumat (25/9) malam waktu Indonesia.

Pelatih Shin Tae Yong menempatkan beberapa pemain yang belum pernah bermain dalam rangkaian uji coba di Kroasia, seperti Andre Oktaviansyah, Jack Brown, dan Erlangga Setyo.

Skuad Garuda Muda menghadapi lawan yang bermain dengan sabar dalam membangun serangan dan kemudian memanfaatkan sisi sayap untuk mengirim umpan-umpan ke kotak penalti.

Bosnia U-19 sempat menyentak lewat peluang pada menit keempat, namun penyelesaian akhir masih belum akurat.

Memasuki menit ke-13, Andre yang menerima umpan dari Andi Irfan melepas tembakan. Bola mengenai lawan dan menghasilkan sepak sudut.

Setelah itu Bosnia kembali menjadi penguasa bola. Menit ke-17 Erlangga melakukan penyelamatan atas peluang Alden Suvalija. Dua menit berselang gawang Erlangga bobol. Tendangan bebas Ivan Basic mengenai pagar betis Andi Irfan. Komang Tri Arta Wiguna yang berupaya menghalau justru menjadi orang terakhir yang mengenai bola sebelum si kulit bulat masuk ke gawang.

Bosnia bermain baik. Saat kehilangan bola, anak asuh Slaven Musa tampil disiplin dalam melakukan pressing sehingga David Maulana dan kawan-kawan kesulitan menembus pertahanan.

Setelah tertinggal 0-1 pada babak pertama, Shin Tae Yong melakukan delapan pergantian pemain yang terasa memberi perbedaan pada babak kedua.

Keberadaan Witan Sulaeman dan Brylian Aldama yang bekerja sama dengan David membuat lini tengah lebih terkoordinir. Bagas Kaffa dan Pratama Arhan juga turut menambah kemampuan serang.

Pada menit ke-53 Irfan Jauhari mendapat peluang, namun sepakannya masih melebar dari sasaran.

Memasuki menit ke-64 Bosnia U-19 harus bermain dengan 10 orang setelah Amar Drina mendapat kartu merah lantarn melanggar Irfan Jauhari.

Unggul jumlah pemain, Timnas Indonesia U-19 tampil lebih agresif dan melancarkan serangan lebih sering. Namun hingga laga usai tidak ada gol yang mampu dilesakkan.

Skor akhir Timnas Indonesia U-19 kalah 0-1 dari timnas Bosnia U-19.

Susunan pemain inti Timnas Indonesia U-19:

Erlangga Setyo Dwi Saputra; Bayu M Fiqri, Ahmad Rusadi, Komang Tri Arta Wiguna, Mochamad Yudha Febrian, Sandi Arta Samosir, David Maulana, Andre Oktaviansyah, Andi Irfan; Moh Bahril Fajar Faresa, Jack Brown.

Susunan pemain inti timnas Bosnia dan Herzegovina U-19:

Nikola Cetkovic; Luka Jankovic, Patrik Bosnjak, Salih Husic, Amar Drina, Aid Tabakovic, Adi Alic, Faruk Durakovic, Ivan Basic, Niksa Silic, Alden Suvalija.

(CNI)



 
Berita Lainnya :
  • Timnas Indonesia U-19 Kalah 0-1 dari Bosnia
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Israel Bersiap Giring Warga Palestina dari Rafah usai Tertunda
    02 Maret 2024, Impor Beras dan Gandum Melonjak
    03 Pj Gubri Akan Sentuh Infrastruktur Sampai ke 12 Kabupaten/Kota
    04 Disebutkan Media Korea, Shin Tae Yong Senjata Paling Berbahaya Indonesia
    05 Pj Gubri SF Hariyanto Minta BRS BPS Jadi Acuan Pengambilan Kebijakan Ekonomi
    06 Kepala Puskesmas Diingatkan Serius Jalankan Program Doctor On Call
    07 Hujan Sepanjang Hari, Waspada Petir Dan Angin Kencang
    08 Wujudkan Misi Untuk Kesejahteraan Umat, BRK Syariah Buka Sentra UMKM di Kantor Arifin Ahmad
    09 PHR Pastikan Produksi Migas Blok Rokan Tetap Produktif, Meski Sempat Diterjang Banjir
    10 BPS Umumkan Rilis Ekspor Riau Periode Maret 2024
    11 Tim Komisi II DPR RI Kunker di Riau
    12 Pengusaha Buka-bukaan Biang Kerok Gula Langka dan Mahal di Ritel
    13 STY Belum Puas Usai Bawa Indonesia ke Perempat Final Piala Asia U-23
    14 Jalankan Program Satu Guru Hafidz Satu Desa, Riau Telah Miliki 34.271 Hafidz dan Hafidzah
    15 Pj Gubri Resmi Buka MTQ Ke 42 di Dumai
    16 Cuaca Cerah Berawan, Namun Tetap Harus Waspada, Masih Ada Potensi Hujan di Riau
    17 Hari Kartini, PHR Junjung Tinggi Kesetaraan dalam Berkontribusi Bagi Negeri
    18 Pj Sekda Harap MTQ ke-42 Tingkat Provinsi Riau Berjalan Sukses dan Lancar
    19 Waspada, Masih Ada Hujan di Sebahagian Besar Wilayah Riau
    20 Pegadaian Bersama Kementerian BUMN Kembali Buka Relawan Bakti BUMN Batch V
    21 13 Mei 2024 Jemaah Riau Mulai Masuki Asrama Haji Batam, Berikut Jadwalnya
    22 MTQ XLII Riau di Kota Dumai Bakal Dimeriahkan Pawai Taaruf dan Bazar
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau