Harapan Besar kepada Ketua PSSI Baru
Jumat, 01-11-2019 - 23:00:19 WIB
PSSI akan memiliki kepengurusan baru sesuai hasil Kongres Luar Biasa pada 2 November.
TERKAIT:
   
 

JAKARTA -- Para penggiat sepak bola menitipkan harapan besar di pundak Ketua PSSI baru yang akan dipilih pada Kongres Pemilihan, Sabtu (2/11). PSSI diminta bekerja lebih baik, terutama menyiapkan timnas yang tangguh.

Mantan pemain Timnas Indonesia Primavera, Supriyono, berharap PSSI dikelola secara profesional. Baik penyelenggaraan kompetisi maupun pembinaan usia muda yang berjenjang.

"Kurangi pemain naturalisasi dan pelatih asing supaya pelatih lokal ada kesempatan untuk membuat tim yang solid baik di timnas maupun klub," kata Supriyono.

Kepengurusan baru PSSI, lanjut Supriyono, memiliki pekerjaan rumah berat untuk menyukseskan gelaran Piala Dunia U-20 2021. Ajang tersebut juga bisa jadi momentum evaluasi sejauh mana perkembangan filosofi sepak bola Indonesia.

"Publik juga menunggu gebrakan Menpora yang baru saat kita menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 nanti. Kemudian bagaimana, integritas dari seorang Ketua Umum PSSI yang baru ini merespon tantangan ini, apakah sebatas menjadi tuan rumah yang baik atau juga mampu mencapai target, misalnya jadi juara."

"Jangan hanya bagus di administrasi, tapi juga bagaimana prestasi timnas kita bisa terangkat. Bagaimana kita bisa jadi tuan rumah yang baik, karena sepak bola itu mencerminkan negara melalui nilai-nilai olahraga, terutama respek," jelas Supriyono.

Para legenda pemain Timnas Indonesia juga dinilai bisa menjadi sosok penting dalam organisasi PSSI. Namun meski berlabel mantan pemain Timnas Indonesia, tetap harus diseleksi sesuai dengan kapasitas dan pengetahuan yang baik dari sisi pengelolaan organisasi.

Harapan Besar kepada Ketua PSSI Baru (FOKUS)
Sementara itu, mantan pemain Timnas Indonesia Primavera, Kurniawan Dwi Yulianto, tak mau banyak membebankan kepengurusan baru PSSI periode 2019-2023.

"Saya tidak mau banyak bicara. Harapan saya cuma satu, bagaimana PSSI dan Timnas Indonesia ini bisa menjadi lebih baik lagi ke depannya," ucap Kurniawan kepada CNNIndonesia.com, Selasa (29/10).

Sedangkan pemain Timnas Indonesia, Riko Simanjuntak, mengajak semua pihak untuk mendukung Ketua Umum PSSI yang terpilih nanti. Sinergi antara suporter, pengurus PSSI, dan pemain dibutuhkan untuk meraih prestasi internasional.

"Saya berharap siapa pun nanti yang terpilih, kita semua harus support dan kita harus bersatu dan bersinergi untuk sepak bola ke depan lebih baik lagi karena ini pekerjaan kita bersama. Kita semua patut bangga Indonesia terpilih menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20, semoga Timnas Indonesia bisa lebih baik lagi," terang Riko. (CNI)



 
Berita Lainnya :
  • Harapan Besar kepada Ketua PSSI Baru
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Israel Bersiap Giring Warga Palestina dari Rafah usai Tertunda
    02 Maret 2024, Impor Beras dan Gandum Melonjak
    03 Pj Gubri Akan Sentuh Infrastruktur Sampai ke 12 Kabupaten/Kota
    04 Disebutkan Media Korea, Shin Tae Yong Senjata Paling Berbahaya Indonesia
    05 Pj Gubri SF Hariyanto Minta BRS BPS Jadi Acuan Pengambilan Kebijakan Ekonomi
    06 Kepala Puskesmas Diingatkan Serius Jalankan Program Doctor On Call
    07 Hujan Sepanjang Hari, Waspada Petir Dan Angin Kencang
    08 Wujudkan Misi Untuk Kesejahteraan Umat, BRK Syariah Buka Sentra UMKM di Kantor Arifin Ahmad
    09 PHR Pastikan Produksi Migas Blok Rokan Tetap Produktif, Meski Sempat Diterjang Banjir
    10 BPS Umumkan Rilis Ekspor Riau Periode Maret 2024
    11 Tim Komisi II DPR RI Kunker di Riau
    12 Pengusaha Buka-bukaan Biang Kerok Gula Langka dan Mahal di Ritel
    13 STY Belum Puas Usai Bawa Indonesia ke Perempat Final Piala Asia U-23
    14 Jalankan Program Satu Guru Hafidz Satu Desa, Riau Telah Miliki 34.271 Hafidz dan Hafidzah
    15 Pj Gubri Resmi Buka MTQ Ke 42 di Dumai
    16 Cuaca Cerah Berawan, Namun Tetap Harus Waspada, Masih Ada Potensi Hujan di Riau
    17 Hari Kartini, PHR Junjung Tinggi Kesetaraan dalam Berkontribusi Bagi Negeri
    18 Pj Sekda Harap MTQ ke-42 Tingkat Provinsi Riau Berjalan Sukses dan Lancar
    19 Waspada, Masih Ada Hujan di Sebahagian Besar Wilayah Riau
    20 Pegadaian Bersama Kementerian BUMN Kembali Buka Relawan Bakti BUMN Batch V
    21 13 Mei 2024 Jemaah Riau Mulai Masuki Asrama Haji Batam, Berikut Jadwalnya
    22 MTQ XLII Riau di Kota Dumai Bakal Dimeriahkan Pawai Taaruf dan Bazar
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau