HUT ke-75 TNI, Jokowi Beri Bintang Jasa untuk Tiga Prajurit
Senin, 05-10-2020 - 11:14:46 WIB
Presiden Jokowi memberikan tanda jasa bagi tiga prajurit TNI. (Foto: ANTARA FOTO)
TERKAIT:
   
 

JAKARTA -- Presiden Joko Widodo menganugerahkan tanda jasa dan kehormatan bagi tiga anggota TNI yang dianggap menjalankan tugas lebih dari tugas pokoknya.

Tanda kehormatan ini tercantum dalam Keputusan Presiden nomor 922 dan 27 tk tahun 2020 dan dibacakan oleh Sekretaris Militer Presiden Mayjen TNI Suharyanto.

"Dengan rahmat Tuhan Yang Maha Esa Presiden Republik Indonesia menimbang dan seterusnya mengingat dan seterusnya memutuskan, menetapkan dan seterusnya," kata Suharyanto dalam pelaksanaan HUT ke-75 TNI yang disiarkan secara virtual melalui Youtube Sekretariat Presiden, Senin (5/10).

"Kesatu menganugerahkan tanda kehormatan Bintang Kartika Ekapaksi Nararia, Bintang Jalasena Nararia, Bintang Swabuana Paksa Nararia kepada mereka yang nama pangkat dan jabatan tersebut masuk dalam lampiran keputusan ini," imbuhnya.

"Sebagai penghargaan kepada anggota TNI Angkatan Darat, TNI Angkatan Laut, dan TNI Angkatan Udara yang di bidang tugas kemiliteran menunjukkan kemampuan, kebijaksanaan dan jasa luar biasa melebih panggilan kewajiban untuk kemajuan TNI Angkatan Darat Laut dan Udara tanpa merugikan tugas pokoknya," tuturnya.

Adapun nama yang tercantum ialah atas nama Kolonel Infantri Sri Widodo dengan NRP 11940019860971 dari Badan Pusdiklatpassus Kopassus. Ia dianugerahi tanda kehormatan Bintang Kartika Eka Paksi Nararya.

Kedua, Kapten Marinir Suryo H. Umam dengan NRP 20296 dari Yonif 1 Korps Marinir. Dia mendapat tanda kehormatan Bintang Jalasena Nararya

Ketiga, Pembantu Letnan I Sobirin, NRP 518297, yanng merupakan Bintara Batalion Kesehatan Denma Mabes AU. Dia dianugerahi tanda kehormatan Bintang Swabuana Paksa Nararya.

Penghargaan diberikan langsung oleh Presiden Joko Widodo dan turut menyaksikan pula Wakil Presiden Ma'ruf Amin. Dalam acara HUT ke-75 TNI kali ini dihadiri oleh undangan terbatas dengan seluruh peserta yang hadir mengikuti protokol kesehatan seperti menggunakan masker dan jaga jarak. (CNI)



 
Berita Lainnya :
  • HUT ke-75 TNI, Jokowi Beri Bintang Jasa untuk Tiga Prajurit
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Dishub Imbau Masyarakat Lapor Jika Temukan Jukir Liar
    02 Direksi BRK Syariah Lanjutkan Safari Ramadan Bersama Pemprov Kepri dan Berikan Bantuan CSR
    03 Yuk Baca Mudikpedia agar Mudik Ceria dan Penuh Makna
    04 Cuaca Cerah Berawan, Waspada 120 Hotspot Terpantau di Riau.
    05 Tingkatkan Sarana, Masjid Al Huda Pian Padang Natuna Terima Dabamas BRK Syariah
    06 Jabatan Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun Segera Berakhir, Pemprov Riau Segera Proses ke Kemendagri
    07 Indosat Ajak Masyarakat Rayakan Indah Ramadan Lewat Gerakan Sosial dan Pemberdayaan Ekonomi Lokal
    08 Besok, Pj Gubri Akan Santuni 150 Anak Yatim Dalam Peringatan Nuzulul Quran di Masjid Raya Annur
    09 Safari Ramadan di Rokan Hilir, CSR BRK Syariah Kembali Disalurkan
    10 Para Pelaku Usaha Pemotongan Ayam di Pasar Belantik Siak Terima Surat Keterangan Halal
    11 Kick off Riau Sharia Week 2024: BI Gelar Capacity Building Nazhir Wakaf Produktif Bersama BWI Riau
    12 Masjid Al Fatah Kuansing Terima Dana CSR, Asisten I Pemprov Riau Ajak Menabung di BRK Syariah
    13 Disperindag Mulai Lakukan Tera Ulang di Sejumlah SPBU di Pekanbaru
    14 Cuaca Cerah Berawan, Waspada Puluhan Titik Panas Terpantau di Riau.
    15 BRK Syariah dan Pemprov Riau Salurkan Bantuan CSR Untuk Pembangunan Masjid Nur Ilham di Desa Semunai
    16 BKKBN Riau Tingkatkan Peran BKB
    17 OMBUDSMAN MENGAJI DAN BERBAGI DI MADRASAH ALIYAH MA’ARIF NU RIAU
    18 Konservasi Gajah PHR Mendunia, Raih Green World Environment Awards 2024 di Brasil
    19 Sebelum Mudik, Warga Pekanbaru Diimbau Pastikan Rumah Aman dari Kebakaran
    20 Pertamina Pastikan Pasokan BBM Cukup Saat Mudik Lebaran
    21 Cuaca Cendrung Berawan, 115 Titik Panas Terpantau di Riau.
    22 Diusulkan Masuk PSN, Rencana Pembangunan Jembatan Bangkalis - Pakning akan Diekspos ke Kementerian
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau